Keindahan Pelangi Hiasi Langit Banyuwangi Saat Salat Idul Adha Hari Ini

Keindahan Pelangi Hiasi Langit Banyuwangi Saat Salat Idul Adha Hari Ini

Eka Rimawati - detikJatim
Rabu, 28 Jun 2023 08:20 WIB
salat idul adha muhammadiyah Warga Banyuwangi
Pelangi di langit Banyuwangi (Foto: Eka Rimawati/detikJatim)
Banyuwangi -

Indah, itulah kata-kata yang keluar dari mulut sejumlah jemaah salat Idul Adha warga Muhammadiyah saat di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Maron Kecamatan Genteng, Banyuwangi.

Salat yang berlangsung mulai pukul 06.00 WIB, Rabu (28/6/2023) berlangsung sekitar 15 menit dengan khusyuk. Usai salam terakhir, langit Maron dihiasi semburat pelangi dengan suasana langit biru teduh.

"MasyaAllah ya pagi ini hujan khawatir lapangannya becek tapi ternyata tidak dan hujan reda saat sholat belum dimulai terus kami dihadiahi pelangi. Harapannya Idul Adha tahun depan bisa berbarengan dengan NU dan pemerintah," ucap Gheza, salah satu warga Muhammadiyah yang berjemaah di RTH Maron.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pelangi muncul dengan durasi kurang dari 5 menit, sebelum hilang tertutup awan. Untuk mengabadikan momen langka tersebut sejumlah jemaah tampak berswa foto.

Dian, salah satu jemaah salat mengaku hampir kehilangan momentum indah tersebut. Dia sempat memutuskan salat di dalam masjid khawatir hujan. Namun hal itu diurungkan setelah melihat RTH maron tidak becek.

ADVERTISEMENT

"Alhamdulillah ya tadi malam hujan lebat, bahkan subuh tadi masih hujan sempat mikir mau cari masjid. Ternyata reda dan bisa lihat pelangi di sini. Pas habis salat pelangi muncul Indah sekali, jarang-jarang ya MasyaAllah," ungkapnya.

Kemunculan pelangi merupakan fenomena alam yang kerap terjadi saat hujan berakhir dan dibarengi kemunculan matahari usai mendung.




(hil/fat)


Hide Ads