Sedih! Ibu dan Anak di Bojonegoro Tewas Terlindas Truk

Sedih! Ibu dan Anak di Bojonegoro Tewas Terlindas Truk

Ainur Rofiq - detikJatim
Senin, 05 Jun 2023 21:20 WIB
Warga mengerubungi evakuasi ibu dan anak yang tewas terlindas truk di Bojoengoro
Warga mengerubungi evakuasi ibu dan anak yang tewas terlindas truk di Bojoengoro (Dok. Istimewa)
Bojonegoro -

Kecelakaan maut antara motor dan truk terjadi di Jalan Simpang Tiga Jalan Raya Sugihwaras, Bojonegoro. Ibu dan anak tewas karena terlindas truk.

Kapolsek Sugihwaras Iptu Sudirman mengatakan kedua korban yakni Siti Ruqayah (47) dan anaknya Viky (12) warga Sukosewu. Korban diketahui mengendarai motor BeAT nopol S 2683 AC.

" Iya di pertigaan Jalan Raya Genjor - Sukosewu. Sore tadi jelang magrib. Dua orang meninggal," ujar Sudirman kepada detikJatim, Senin (5/6/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sudirman menambahkan kecelakaan sekitar puul 17.05 WIB itu berawal saat motor yang dikendarai korban dengan memboncengkan anaknya itu hendak menyeberang di Simpang Tiga. Namun tiba-motor korban ditabrak pemotor Honda Vario Nopol S 5909 ABA dari arah berlawanan.

Motor yang menabarakan korban ini diketahui dikendarai Faiz (17) asal Desa Tembeling, Kasiman dengan memboncengkan Wahyu Subdono (16) warga Glagahwangi, Sugihwaras.

ADVERTISEMENT

Nahas dari dari arah Balen, muncul truk S 9691 UF yang dikemudikan oleh Endik (23) warga Desa Jadi, Semanding Tuban. Sehingga korban yang terjatuh di kolong truk langsung terlindas.

"Korban ibu terlindas ban belakang sebelah kanan, dan anaknya terlindas ban truk sebelah kiri. keduanya meninggal di tempat," ujar Agus, warga setempat.

Sedangkan dua orang yang menumpang motor Vario kondisinya luka ringan. Semua korban di bawa ke rumah sakit oleh petugas Polsek setempat untuk proses perawatan, dan dilakukan visum bagi korban tewas dan telah dibawa ke rumah duka di Desa Sukosewu, Kecamatan Sukosewu.




(abq/iwd)


Hide Ads