Hal itu disampaikan Kasubag Humas Polresta Sidoarjo Iptu Tri Novi Handono. Hingga saat ini Polresta Sidoarjo belum menerima pelaporan dari pihak keluarga dari mahasiswi yang hilang.
"Setelah kami konfirmasi dari Piket Reskrim dan Kanit Reskrim Polsek Kota nihil laporan orang hilang atas nama itu," kata Novi saat dihubungi detikJatim melalui telepon seluler, Sabtu (19/2/2023).
![]() |
Novi menjelaskan ada dugaan bahwa pihak keluarga melaporkan langsung peristiwa kehilangan itu ke SPKT Polda Jatim. Sebab, laporan kehilangan itu sudah diumumkan oleh melalui Instagram dengan foto berisi logo Bidang Humas Polda Jatim.
"Mungkin pihak keluarganya sudah melapor di SPKT Polda Jatim? Kok sudah dibuatkan meme ada logo humas Polda Jatim," kata Novi.
Sebelumnya, mahasiswi yang dilaporkan hilang itu bernama Casey Clarissa Gondo. Ia merupakan warga di Perumahan Mutiara Regency Blok D 135, RT 36, RW 16, Kelurahan Banjarbondo, Sidoarjo.
Siapa pun yang menjumpai Casey diharapkan melapor ke polisi. Casey diketahui hilang sejak 18 Januari 2023 saat pulang dari Probolinggo ke rumahnya di Sidoarjo naik kereta api Probowangi.
Berdasarkan pengumuman di Instagram @humaspoldajatim dalam perjalanan itu Casey diketahui tidak turun di Stasiun Sidoarjo maupun di Stasiun Gubeng Surabaya. Hingga saat ini nomor ponselnya tidak bisa dihubungi.
(dpe/iwd)