Daftar Kerawanan Bencana di 38 Kabupaten/Kota Jatim Jelang Libur Nataru

Daftar Kerawanan Bencana di 38 Kabupaten/Kota Jatim Jelang Libur Nataru

Faiq Azmi - detikJatim
Minggu, 11 Des 2022 00:03 WIB
Kantor BPBD Jatim
Kantor BPBD Jawa Timur. (Foto: Faiq Azmi/detikJatim)
Surabaya -

Jawa Timur pada Desember 2022 ini sudah memasuki musim penghujan. Di akhir tahun, ada libur Natal dan Tahun Baru 2023 (Nataru).

Kalaksa BPBD Jatim Gatot Soebroto mengatakan pihaknya akan segera menggelar rakor persiapan Nataru dengan lintas sektor.

Rapat koordinasi itu secara khusus akan membahas peta kerawanan bencana di Jawa Timur menjelang libur Nataru.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Akan kami rapatkan soal persiapan Natal dan Tahun Baru 2023 dengan Polda, dan lintas sektor terkait," kata Gatot kepada detikJatim, Sabtu (10/12/2022).

Pada momen Nataru ini Gatot tetap mengimbau warga waspada soal iklim san cuaca di musim penghujan dan berpotensi menyebabkan cuaca ekstrem.

ADVERTISEMENT

"Kami akan petakan nanti risiko-risiko saat momen Nataru saat rakor nanti. Karena cuaca tidak menentu, tiba-tiba terjadi cuaca ekstrem berdampak terjadinya bencana hidrometeorologi," jelasnya.

BPBD Jatim sebelumnya sudah merilis peta kerawanan bencana di 38 kabupaten/kota Jawa Timur. Semua kabupaten/kota berpotensi bencana.

Berikut ini daftar kerawanan bencana di 38 kabupaten/kota Jatim.

1. Kota Surabaya: banjir, gelombang ekstrem-abrasi

2. Sidoarjo: banjir, banjir bandang

3. Gresik: banjir, banjir bandang, cuaca ekstrem, gelombang ekstrem-abrasi, kekeringan, likuifaksi (potensi sangat kecil)

4. Tuban: banjir, kebakaran hutan-lahan, likuifaksi (potensi sangat kecil)

5. Lamongan: banjir, banjir bandang, kebakaran hutan-lahan

6. Bangkalan: banjir, banjir bandang, gelombang ekstrem-abrasi, likuifaksi (potensi sangat kecil)

7. Sampang: banjir, banjir bandang, gelombang ekstrem-abrasi, likuifaksi (potensi sangat kecil)

8. Pamekasan: banjir, gelombang ekstrem-abrasi, kebakaran hutan-lahan, kekeringan, likuifaksi (potensi sangat kecil)

9. Sumenep: banjir, gelombang ekstrem-abrasi, kebakaran hutan-lahan, kekeringan, likuifaksi (potensi sangat kecil)

10. Kota Pasuruan: banjir, gelombang ekstrem-abrasi, likuifaksi (potensi sangat kecil)

11. Pasuruan: banjir, banjir bandang, gelombang ekstrem-abrasi, kebakaran hutan-lahan, tanah longsor

12. Kota Probolinggo: gelombang ekstrem-abrasi, likuifaksi (potensi sangat kecil)

13. Probolinggo: banjir, banjir bandang, cuaca ekstrem, gelombang ekstrem-abrasi, kebakaran hutan-lahan, letusan gunung api

14. Situbondo: banjir, banjir bandang, gelombang ekstrem-abrasi, kebakaran hutan-lahan, kekeringan, tanah longsor, tsunami, likuifaksi (potensi sangat kecil)

15. Bondowoso: banjir, banjir bandang, cuaca ekstrem, kebakaran hutan-lahan, kekeringan, tanah longsor

16. Banyuwangi: banjir, banjir bandang, cuaca ekstrem, gelombang ekstrem-abrasi, kebakaran hutan-lahan, kekeringan, tanah longsor, tsunami

17. Jember: banjir, banjir bandang, cuaca ekstrem, gelombang ekstrem-abrasi, kebakaran hutan-lahan, tanah longsor, tsunami, likuifaksi

18. Lumajang: banjir, banjir bandang, cuaca ekstrem, gelombang ekstrem-abrasi, kebakaran hutan-lahan, letusan gunung api, tanah longsor, tsunami, likuifaksi

19. Kota Batu: banjir, cuaca ekstrem, kebakaran hutan-lahan, tanah longsor

20. Kota Malang: banjir bandang

21. Kabupaten Malang: banjir, banjir bandang, cuaca ekstrem, kebakaran hutan-lahan, tanah longsor, tsunami

22. Kabupaten Kediri: banjir, kebakaran hutan-lahan, tanah longsor

23. Kota Blitar: banjir

24. Kabupaten Blitar: banjir, banjir bandang, cuaca ekstrem, kebakaran hutan-lahan, tsunami

25. Kota Kediri: banjir bandang

26. Tulungagung: banjir, banjir bandang, kebakaran hutan-lahan, tanah longsor, tsunami

27. Trenggalek: banjir, banjir bandang, kebakaran hutan-lahan, tanah longsor, tsunami

28. Ponorogo: banjir, banjir bandang, kebakaran hutan-lahan, tanah longsor

29. Pacitan: banjir bandang, cuaca ekstrem, tanah longsor, tsunami

30. Nganjuk: banjir, banjir bandang, kebakaran hutan-lahan, tanah longsor

31. Kabupaten Madiun: banjir, banjir bandang, kebakaran hutan-lahan

32. Magetan: banjir, cuaca ekstrem, kebakaran hutan-lahan, tanah longsor

33. Kota Madiun: banjir, banjir bandang

34. Ngawi: banjir, banjir bandang, kebakaran hutan-lahan, tanah longsor

35. Jombang: banjir, banjir bandang, kebakaran hutan-lahan, tanah longsor

36. Kabupaten Mojokerto: banjir, banjir bandang, kebakaran hutan-lahan, letusan gunung api, tanah longsor

37. Bojonegoro: banjir, banjir bandang, kebakaran hutan-lahan

38. Kota Mojokerto: banjir




(dpe/iwd)


Hide Ads