Warga Bondowoso Heboh Saat Lihat Ekskalator: Tangga Bisa Jalan Sendiri

Warga Bondowoso Heboh Saat Lihat Ekskalator: Tangga Bisa Jalan Sendiri

Chuk S Widharsa - detikJatim
Sabtu, 29 Okt 2022 10:37 WIB
Masyarakat mencoba eskalator di mal baru di Bondowoso
Masyarakat mencoba eskalator di mal baru di Bondowoso/(Foto: Chuk S Widharsa/detikJatim)
Bondowoso -

Kabupaten Bondowoso kini memiliki sebuah mal atau pusat perbelanjaan modern. Pusat perbelanjaan yang baru dibuka ini menjadi pertama dan satu-satunya mal di Kota Pensiun. Masyarakat pun heboh saat pertama kali masuk. Apalagi saat melihat dan mencoba menaiki eskalator.

Karuan saja, banyak tingkah lucu dan menggelitik yang dilakukan warga. Sebab, hal ini merupakan pengalaman pertama melihat fasilitas modern seperti eskalator.

"Saya memang baru pertama kali ini lihat tangga bisa berjalan sendiri," tutur Musafiyah (42), seorang pengunjung mal saat berbincang dengan detikJatim, Sabtu (29/10/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Musafiyah mengaku antusias begitu mendengar kabar dibukanya pusat perbelanjaan baru di Bondowoso. Dirinya langsung mendatangi mal ini.
Saat di mal, ia mengaku tak hendak berbelanja. Tapi hanya sekadar melihat-lihat. Bahkan, ia sudah naik turun 10 kali di eskalator.

"Cuma sekadar naik turun di tangga berjalan itu. Mungkin ada kalau sepuluh kali saya naik turun," kata warga Curahdami ini, sembari tersipu malu.

ADVERTISEMENT

Untuk diketahui, Bupati Bondowoso Salwa Arifin meresmikan pusat perbelanjaan yang terletak di Jalan A Yani, Kelurahan Nangkaan, Bondowoso, Jumat (28/10/2022).

Bangunan berlantai dua bernama Citiplaza ini merupakan satu-satunya mal di kabupaten yang berjuluk Kota Tape. Mal ini juga menjadi pusat perbelanjaan modern pertama kali sepanjang sejarah Bondowoso.




(hil/sun)


Hide Ads