BMKG Ingatkan Hujan Deras Terjang Malang Raya Hari Ini, Waspada Banjir!

BMKG Ingatkan Hujan Deras Terjang Malang Raya Hari Ini, Waspada Banjir!

muhammad aminudin - detikJatim
Selasa, 11 Okt 2022 08:50 WIB
BMKG hari ini merilis prakiraan cuaca Jakarta dan sekitarnya. Situs BMKG melampirkan prakiraan cuaca mulai dari pagi, siang, malam, hingga dini hari.
Foto: Getty Images/iStockphoto/Julia_Sudnitskaya
Malang -

BMKG Juanda memprediksi cuaca di Malang Raya hari ini hujan lebat di siang hari. Hujan dengan intensitas ringan juga akan mengguyur pada malam hari.

BMKG juga merilis potensi banjir level waspada di wilayah Malang Raya pada hari ini, disebabkan hujan dengan intensitas tinggi.

Berdasarkan prakiraan cuaca BMKG Juanda, Selasa (11/10/2022):

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Cuaca Kota Malang

Dimulai cerah berawan pada pagi hari, tak bertahan lama Kota Malang akan diguyur hujan ringan mendekati tengah hari. Hujan lebat akan turun tepat di tengah hari dan ini terjadi hingga sore hari.

ADVERTISEMENT

Malam harinya Kota Malang akan berawan. Untuk suhu udara diperkirakan mencapai 21 sampai 28 derajat celcius, dengan kecepatan angin 30 km/jam.

2. Cuaca Kabupaten Malang

Dimulai berawan pada pagi hari. Hujan ringan akan mulai turun menjelang tengah hari. Melewati itu, hujan lebat akan mengguyur wilayah Kabupaten Malang. Hujan akan kembali turun pada malam harinya.

Untuk suhu udara diperkirakan mencapai 21 sampai 26 derajat celcius, dengan kecepatan angin 30 km/jam.

3. Kota Batu

Potensi cuaca diprakirakan berawan mulai pagi hari. Sama halnya dengan Kota Malang dan Kabupaten Malang, hujan lebat akan mengguyur pada tengah hari.

Kemudian akan cuaca akan berkabut sampai dini hari. Untuk suhu udara terendah 17 derajat celcius, dengan kecepatan angin 30 km/jam.




(mua/fat)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads