Bus Indrapura jurusan Jembatan Merah Plaza (JMP)-Purabaya mengalami rem blong di depan Darmo Trade Cantre (DTC) Wonokromo, tepatnya di depan traffic light. Bus bernopol L 7050 UF menabrak 6 motor dan 1 mobil di depannya.
"Dari 6 motor yang dibawa ke unit laka, 3 mengalami kerusakan cukup parah," kata Anggota Unit Laka Satlantas Aipda Suwandi saat dikonfirmasi, Rabu (14/9/2022).
Sedangkan mobil yang sempat diseruduk bus langsung melanjutkan perjalanan. Sementara bus rem blong diderek dan diamankan di Unit Laka Satelit. Sedangkan 3 penumpangnya turun dan melanjutkan perjalanan lagi dengan kendaraan lain.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ada empat motor yang kondisinya parah kami bawa ke unit laka. Tapi pengemudinya tidak apa-apa," tandasnya.
Sementara korban wanita hamil yang sempat dibawa ke rumah sakit kondisinya membaik dan diperbolehkan pulang. Sementara driver online yang mengalami luka lecet dan kondisinya juga membaik.
"Korban pemotor yang ditabrak dirawat di lokasi. Kondisinya lecet-lecet saja dan luka ringan di kulit," tambahnya.
(fat/fat)