PWNU Jatim Sebut Holywings Bikin Gaduh dan Lecehkan Muslim-Desak Izin Dicabut

PWNU Jatim Sebut Holywings Bikin Gaduh dan Lecehkan Muslim-Desak Izin Dicabut

Faiq Azmi - detikJatim
Jumat, 24 Jun 2022 17:24 WIB
Wakil Ketua PWNU Jatim KH Abdussalam Shohib
Ketua PWNU Jatim KH Abdussalam Shohib. (Foto: Dok. pribadi)
Surabaya - Holywings sedang menjadi pembicaraan publik terkait promosi minuman alkohol gratis setiap Kamis untuk mereka yang bernama 'Muhammad' dan 'Maria'. Banyak pihak yang menyayangkan dan mengkaitkannya dengan unsur agama.

Wakil Ketua PWNU Jatim Abdussalam Shohib menyebut, apa yang dilakukan manajemen Holywings merupakan bentuk pelecehan terhadap muslim, khususnya di Indonesia.

"Ini pelecehan dan bikin gaduh," kata pria yang akrab disapa Gus Salam ini kepada detikjatim, Jumat (24/6/2022).

Gus Salam meminta aparat hukum mengusut tuntas hal tersebut. Apalagi, menurut Gus Salam, yang dilakukan manajemen Holywings sebagai bentuk kesengajaan.

"Kami minta dan mohon aparat berwenang segera mengusut tuntas," imbuhnya.

Gus Salam juga menyarankan, izin operasi Holywings dievaluasi kembali, tidak hanya yang di Jakarta, tapi seluruh Indonesia. Apabila ada kesengajaan, izin harus dicabut.

"Harusnya begitu (izin dievaluasi), kalau perlu dicabut izinnya, karena ini indikasi ya ada kesengajaan dan sangat menyakiti. Masak alkohol yang jelas-jelas diharamkan umat Islam malah dikaitkan dengan nama kanjeng Nabi dan Dewi Maryam. Sungguh pelecehan yang sulit diterima akal," tandasnya.

Pihak Holywings sendiri sudah minta maaf atas perbuatannya dan menyatakan bahwa promosi itu dibuat tanpa sepengetahuan manajemen. Tim promosi pun disebut telah ditindaklanjuti dengan sanksi berat.

"Tidak sampai maksud hati kami untuk mengaitkan unsur agama ke dalam bagian dari promosi kami, oleh karena itu kami meminta maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Indonesia," tulis Holywings melalui akun Instagramnya.


(dte/dte)


Hide Ads