Ini Sosok Daood, Pemain Darbuka Grup Debu yang Kecelakaan di Tol Paspro

Ini Sosok Daood, Pemain Darbuka Grup Debu yang Kecelakaan di Tol Paspro

Tim detikJatim - detikJatim
Senin, 18 Apr 2022 10:50 WIB
Daood Debu
Daood Debu/Foto: Tangkapan layar instagram @daooddebu
Surabaya - Kecelakaan terjadi di Tol Pasuruan-Probolinggo (Paspro) KM 837, Senin (18/4/2022) dini hari. Kecelakaan ini menewaskan 2 penumpang dan 4 penumpang terluka. Salah satu yang mengalami luka yakni Daood, personel band religi Debu.

Diketahui, Daood Abdullah Al Daud merupakan penabuh darbuka di band Debu. Darbuka merupakan sebuah alat musik khas Timur Tengah.

Daood merupakan pemusik keturunan Afrika-Amerika. Ia lahir di Texas, Amerika Serikat pada 28 September 1988. Pria bernama panggung Daood Debu ini memperkenalkan instrumen perkusi ke berbagai negara. Daood pun terkenal di Indonesia bersama grup band Debu.

Band religi Debu ini berawal saat Daood meneruskan karya ayahnya bernama Syekh Fattaah. Sang ayah merupakan pendiri grup band Dust on the Road. Grup band ini populer di Amerika Serikat pada masanya. Namun, pada 2001 grup ini berubah nama menjadi Debu dan diteruskan anak-anaknya, salah satunya Daood sebagai pemain darbuka.

Bersama grup band Debu, Daood telah mengeluarkan sejumlah karya. Seperti album Mabuk Cinta (2003), Makin Mabuk (2004), Nyawa dan Cinta (2006), Gubahan Pecinta (2007), Hep Beraber (2007), dan Dianggap Gila (2010).

Sementara saat kecelakaan, Daood mengalami luka berat. Meski sudah mulai membaik, namun ia masih dirawat oleh tim medis RSUD dr Mochammad Saleh.

Tak hanya itu, dokter juga masih menunggu hasil rontgen karena dikhawatirkan ada luka di bagian dalam. Selain itu, Daood rencananya juga akan dirujuk ke RS di Surabaya.


(hil/dte)


Hide Ads