RSD Balung, Jember menangani kasus gelas kaca yang berada di dalam perut Nurlasiadi. Tim dokter berhasil mengeluarkan gelas dari tubuh Nurlasiadi setelah proses operasi selama 2 jam.
"Proses operasi dilakukan sekitar 1-2 jam," jelas Kepala Humas RSD Balung dr Doddy Radi Sakti kepada detikJatim, Rabu (6/4/2022).
Doddy menambahkan, ada 2 dokter yang menangani Nurslasiadi. Kedua dokter tersebut berhasil mengeluarkan gelas berukuran 8 cm dan diameter 3 cm tersebut.
"Yang menangani satu dokter anastesi satu dokter bedah," imbuh Doddy.
Doddy memaparkan, posisi gelas tersebut bukan berada di perut tengah. Melainkan di dekat anus atau dubur. Sehingga, dokter tidak melakukan pembedahan di perut.
"Anusnya dirobek dikit supaya bisa mengambil gelasnya," papar Doddy.
Sebelumnya, Nurlasiadi (35), warga Dusun Rowo Tengu, Desa Sidomulyo, Kecamatan Semboro, Jember mengeluh kesakitan di bagian perut. Sempat tidak dibawa ke rumah sakit karena tidak ada biaya, Nurlasiadi kemudian dibantu oleh seorang relawan kemanusiaan. Setelah dibawa ke RSD Balung, Nurlasiadi dirontgen dan diketahui ada gelas kaca di perutnya.
(dte/dte)