Pohon Tumbang Saat Hujan Angin di Surabaya Timpa Mobil

Esti Widiyana - detikJatim
Minggu, 20 Feb 2022 14:14 WIB
Mobil tertimpa pohon tumbang/Foto: Istimewa (Dok BPBD Surabaya)
Surabaya -

Sebuah mobil Honda Mobilio tertimpa pohon tumbang di kawasan Surabaya Barat. Hal tersebut dampak hujan deras disertai angin kencang di Surabaya, sejak pukul 12.00 WIB, Minggu (20/2/2022).

Meski tidak ada korban jiwa saat mobil bernopol L 1135 XZ tertimpa pohon, petugas DKRTH bergegas membersihkan pohon tumbang.

"Infonya di parkiran PTC. Tapi sudah di tangani Tim Rescue dari PTC," kata Plt Kepala BPBD Surabaya Ridwan Mubarun kepada detikJatim.

Dia menambahkan mobil Mobilio putih itu langsung pergi, setelah pohon tumbang dibersihkan. Pengemudi baik-baik saja dan tidak ada korban jiwa.

"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini," tegasnya.

Dari pantauan detikJatim, bagian kaca belakang mobil pecah dan kondisinya rusak.

Hujan deras menerjang sebagian Kota Surabaya. Hujan disertai angin kencang ini melanda Surabaya mulai pukul 12.00 WIB. Dari pantauan detikJatim pukul 12.20 WIB, beberapa ranting pohon patah, bahkan ada beberapa pohon tumbang.

Kawasan yang hujan di antaranya Jalan Ahmad Yani, Darmo, Jalan Diponegoro, Jalan Pandegiling, Jalan Mayjen Sungkono, HR Muhammad, Unesa dan Lontar. Selain itu hujan juga melanda di kawasan Karangmenjangan, Gubeng, Pucang, Ngagel, Manyar, Sukolilo, Kenjeran.



Simak Video "Video: Hujan Angin, Sejumlah Pohon di Jombang Tangsel Tumbang"

(fat/fat)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork