6 Destinasi Wisata Favorit di Jawa Tengah Versi Disporapar

6 Destinasi Wisata Favorit di Jawa Tengah Versi Disporapar

Angling Adhitya Purbaya - detikJateng
Senin, 23 Jan 2023 13:49 WIB
Kota Lama Semarang jadi wisata percontohan
Kota Lama Semarang. Foto: (dok Kemenparekraf)
Semarang -

Wisatawan yang datang ke Jawa Tengah terus bertambah dan jumlahnya mendekati masa normal sebelum pandemi COVID-19. Ada enam destinasi favorit yang dicatat oleh Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Provinsi Jawa Tengah.

Dalam unggahan di media sosialnya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menjelaskan sektor pariwisata yang paling 'dihajar' oleh pandemi COVID-19. Selama 2020 dan 2021, angka kunjungan wisatawan di Jateng hanya 22 juta, baik wisatawan lokal maupun mancanegara.

"Tapi pasca itu kita bangkit di semua sektor, termasuk wisata. Sehingga membuahkan hasil, tahun 2022 kunjungan wisatawan ke Jateng naik hingga lebih dari 45 juta orang. Tidak berhenti, pelaku wisata juga kreatif dengan adakan paket-paket wisata, berkoordinasi dengan Pemprov," kata Ganjar dalam keterangan di media sosialnya yang dikutip detikJateng pada Senin (23/1/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ganjar juga menampilkan data dari Disporapar Jateng yang menunjukkan total kunjungan wisata di Jateng, yaitu 45.093.933 orang pada tahun 2022 atau naik 291 persen dari tahun 2021. Peningkatan wisatawan domestik sebanyak dua kali lipat. Sedangkan peningkatan wisatawan mancanegara sampai 81 kali lipat dibanding tahun 2021.

Selain itu juga disertakan enam destinasi wisata favorit saat ini versi Disporapar Jateng, yaitu Candi Prambanan di Klaten, Candi Borobudur di Magelang, Makam Sunan Kalijaga di Demak, Pantai Jatimalang di Purworejo, Pantai Marina di Semarang, serta Kota Lama Semarang.

ADVERTISEMENT

6 Destinasi Wisata Favorit di Jateng:

Dikutip dari situs visitjawatengah.jatengprov.go.id, berikut penjelasan masing-masing destinasinya.

1. Candi Prambanan

Candi Hindu ini berada di tepi jalan raya 17 Km dari Yogyakarta menuju Solo. Kompleks candi yang dibangun tahun 9 Masehi ini menjadi salah satu favorit wisatawan karena lingkungannya yang asri.

Ada tiga bangunan utama berarsitektur memukau setinggi 47 meter yang melambangkan Trimurti atau ajaran tentang tiga dewa utama, terdiri dari Candi Siwa (Dewa Pelebur) di tengah, Candi Brahma (Dewa Penjaga) di selatan, dan Candi Wisnu (Dewa Pencipta) di utara.

Di depan bangunan utama terdapat tiga candi yang lebih kecil sebagai perlambang Wahana atau kendaraan para Trimurti. Ketiga candi kecil itu adalah Candi Nandi (kerbau) yang merupakan kendaraan Siwa, Candi Angsa kendaraannya Brahma, dan Candi Garuda kendaraan Wisnu.

2. Candi Borobudur

Berlokasi di Magelang, candi Budha peninggalan abad ke-9 ini sudah banyak menarik wisatawan lokal maupun mancanegara. Kemegahan arsitektur Borobudur dan lingkungannya membuat siapapun yang datang bakal terpesona.

Selengkapnya di halaman selanjutnya.

Ada juga tips menikmati Borobudur ala anak milenial, yaitu jika memungkinkan naiklah ke puncak Borobudur untuk menyaksikan sunrise atau sunset.

Mengagumi Candi Borobudur tak harus berada tepat di candinya. Melihat siluet candinya dari Punthuk Setumbu juga bisa jadi pilihan. Apalagi Punthuk Setumbu pernah viral setelah jadi lokasi syuting film Ada Apa Dengan Cinta 2.

Berkeliling di desa-desa asri dekat Borobudur juga tak kalah asyik. Suasana persawahan, irigasi, rumah tradisional bisa dinikmati sambil berkeliling naik delman atau sepeda ontel lewat rute Jalan Borobudur, Ngadiharjo. Tidak Jauh dari Balkondes Borobudur ada persawahan dengan latar puncak Candi Borobudur.

3. Makam Sunan Kalijaga

Destinasi wisata religi favorit versi Disporapar Jateng ada di Kabupaten Demak, yaitu makam Sunan Kalijaga. Lokasinya berada di lingkungan Kadilangu, Demak, yang dikelola oleh pihak yayasan.

Makam Sunan Kalijaga biasanya ramai saat ada acara tertentu seperti Penjamasan Kutang Antokusumo dan Keris Kyai Carubug, Prosesi Ancakan jelang Hari Raya Idul Adha, dan Ruwatan.

4. Pantai Jatimalang

Lokasinya berada di Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Purworejo. Pantai ini paling dikenal di Purworejo karena jaraknya hanya sekitar 18 km dari pusat kota.

Menikmati deburan ombak sambil bersantai di pantainya bisa menjadi agenda wisatamu. Di sana juga tersedia jasa penyewaan ATV. Selain itu ada pula Patung Dewa Ruci setinggi enam meter yang menarik perhatian.

5. Pantai Marina

Pantai ini tidak jauh dari Pusat Kota Semarang dan dekat dari jalur Pantura arah Bandara Ahmad Yani Semarang. Dari pusat kota, jaraknya hanya 4 km.

Lokasinya cukup nyaman untuk jalan-jalan bersama keluarga meski area pasir pantai tak begitu luas. Di sana pengunjung bisa memancing, melihat rusa, atau menikmati berbagai kuliner jalanan.

6. Kota Lama Semarang

Salah satu wisata unggulan di Kota Semarang sudah pasti Kota Lama. Tak perlu tiket, pengunjung bisa menikmati berbagai bangunan kuno yang sudah mulai dikelola dan tetap dipertahankan bentuk aslinya.

Lokasi yang disebut Little Netherland ini cukup memukau dengan bangunan-banguna zaman Belanda yang bisa jadi latar foto. Selain itu banyak cafe dan restoran yang dibuka di bangunan kuno, sehingga bisa menyantap kuliner sembari menikmati suasana gedung tua. Kamu juga bisa berburu barang antik di Pasar Klitikan Kota Lama.

Halaman 2 dari 2


Simak Video "Berebut Gunungan Hasil Bumi dalam Tradisi Grebeg Besar Demak"
[Gambas:Video 20detik]
(dil/dil)


Hide Ads