Video Sakit di Stasiun Luar Angkasa, Astronaut Segera Dibawa Pulang ke Bumi

detikUpdate

Video Sakit di Stasiun Luar Angkasa, Astronaut Segera Dibawa Pulang ke Bumi

Dinda Ayu/Reuters - detikJateng
Jumat, 09 Jan 2026 10:29 WIB

Seorang kru di Stasiun Luar Angkasa Internasional (International Space Station/ISS) mengalami kondisi medis serius. NASA pun memutuskan untuk memulangkan astronaut tersebut dengan tiga rekannya ke Bumi lebih awal dari rencana misi Crew-11. Ini merupakan pemulangan darurat pertama dalam sejarah 25 tahun laboratorium itu mengorbit.

Tidak disebutkan astronaut mana dari empat anggota Crew-11. "Ini adalah kondisi medis yang serius. Itulah mengapa kami mengambil langkah ini. Anggota kru dalam keadaan stabil seperti yang telah kami sebutkan," ungkap Administrator NASA Jared Isaacman.

Embed Video

Hide Ads