Pratama Arhan Akan Bahas soal Manajerial Sepakbola di Skripsinya

Pratama Arhan Akan Bahas soal Manajerial Sepakbola di Skripsinya

Angling Adhitya Purbaya - detikJateng
Rabu, 13 Des 2023 19:42 WIB
Pratama Arhan saat berada di Udinus Semarang.
Pratama Arhan saat berada di Udinus Semarang. Foto: Dok Udinus Semarang.
Semarang -

Pemain Timnas sepakbola Indonesia Pratama Arhan, pulang ke Indonesia salah satunya untuk mengurus skripsi. Tema yang akan diambil oleh Arhan yaitu seputar aktivitas manajerial di dunia sepakbola.

Arhan tercatat sebagai mahasiswa S-1 Prodi Manajemen Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang. Hari Selasa (12/12) kemarin dia datang ke kampus untuk pengarahan skripsi.

Kaprodi S-1 Management Udinus, Mahmud mengatakan Arhan akan mulai mengerjakan skripsi pada 2024 sesuai dengan syarat jumlah SKS dan syarat nilai minimal. Untuk tema skripsinya sudah ditentukan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tema sudah ditentukan oleh program studi berkaitan dengan aktivitas manajerial di cabang olah raga yang diikuti," kata Mahmud lewat pesan singkat, Rabu (13/12/2023).

Soal proses pengerjaan skripsi Arhan, Mahmud menjelaskan dilakukan dengan menyesuaikan jadwal Arhan namun tetap melakukan komunikasi intens. Arhan juga sudah berupaya agar bisa segera lulus dan melanjutkan studi S2 di Udinus.

ADVERTISEMENT

"Proses skripsi Arhan akan difasilitasi prodi dan koordinator tugas akhir melalui komunikasi intens dan menyesuaikan dengan jadwalnya, seperti yang sudah kami sepakati saat pertemuan bersama arhan kemarin. Target kelulusan Arhan kami upayakan agar segera lulus dan bisa melanjutkan jenjang studinya," jelas Mahmud.

Dukungan untuk atlet berprestasi, lanjut Mahmud, tidak hanya diberikan kepada Arhan namun juga atlet lainnya. Ada fasilitas konsultasi akademik rutin yang disediakan.

"Dukungan kami selaku pengelola program studi adalah menyediakan pedoman khusus bagi para atlet berprestasi, pembimbingan yang akan kami tangani secara langsung bersama atlet berprestasi lainnya, dan fasilitas konsultasi akademik yang rutin agar tugas akhir para atlet berprestasi segera berhasil diselesaikan," katanya.

Diberitakan sebelumnya, hari Selasa (12/12) kemarin Arhan kuliah secara luring untuk mengurus skripsi. Ia juga bertemu dengan dosen hingga rektor secara langsung setalah sekian lama lebih sering kuliah online.

"Saya menikmati kampus saya, bertemu rektor, bertemu dosen, silaturahmi. Kalau ditanya gitu ya pengin cepet lulus," ujar Arhan di Kampus Udinus, Selasa (12/12).

"Saya pun telah mempersiapkan diri sebaik mungkin dan juga telah berkoordinasi dengan para dosen untuk skripsinya. Semoga saya bisa mengembangkan diri sebaik mungkin di Udinus," imbuhnya.




(apl/ahr)


Hide Ads