PSIS Semarang memimpin 2-0 di babak pertama atas PSM Makassar. Laga pekan 14 Liga 1 2023/2024 itu digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (30/9/2023) sore ini.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Jalannya laga, kedua tim bermain dalam tempo sedang di babak pertama. Tim tamu lebih dulu mendapat peluang di menit awal lewat sepakan bebas. Namun tendangan pemain PSM masih bisa ditangkap dengan mudah oleh kiper PSIS, Rizki Darmawan.
Menit 18 pemain PSIS, Gali Freitas mengklaim penalti karena salah satu pemain PSM handsball saat menahan umpan silangnya di kotak penalti.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pemain asal Timor Leste itu sempat protes ke wasit, meski begitu wasit tak menganggap adanya pelanggaran.
PSIS masih sulit menembus lini pertahanan PSM yang bermain cukup disiplin. Serangan yang dibangun lewat Gali Freitas dan Vitinho masih bisa dihalau Yuran Fernandes dkk.
Gol bagi PSIS akhirnya tercipta di menit 30 lewat Gali Freitas. Bermula dari serangan di sisi kanan pertahanan PSM, Gali Freitas berhasil menguasai bola liar di kotak penalti. Selanjutnya, pemain bernomor 17 itu melakukan tendangan kaki kiri keras dari sudut sempit yang tak bisa dihalau kiper PSM, Reza Pratama. Skor 1-0 untuk PSIS.
Gol! Menit 36, PSIS menggandakan kedudukan menjadi 2-0 lewat Vitinho. Aksi solo run pemain asal Brasil itu dari lini tengah tak mampu dihentikan pemain belakang PSM. Dengan dingin, Vitinho menjebol gawang PSM lewat kaki kiri.
Hingga turun minum, skor 2-0 untuk tuan rumah PSIS Semarang.
(rih/ams)