Tiket Indonesia Vs Taiwan Ludes, Elkan Baggott: Terima Kasih Dukungannya!

Kualifikasi Piala Asia U-23

Tiket Indonesia Vs Taiwan Ludes, Elkan Baggott: Terima Kasih Dukungannya!

Agil Trisetiawan Putra - detikJateng
Kamis, 07 Sep 2023 15:24 WIB
Suporter Indonesia kembali ke tribun penonton menyaksikan laga Timnas Indonesia. Usai tragedi Kanjuruhan, sepakbola Indonesia digelar tanpa penonton.
Ilustrasi. Suporter Timnas Indonesia (Foto: Rifkianto Nugroho)
Solo -

Tiket pertandingan kualifikasi Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia melawan Taiwan sudah ludes terjual. Panitia menyiapkan kuota tiket sebanyak 18 ribu lembar.

Laga Indonesia melawan Taiwan itu akan digelar pada Sabtu (9/9) pukul 19.00 WIB di Stadion Manahan, Solo.

Bek Timnas Indonesia U-23 Elkan Baggott terkejut mengetahui kabar ludesnya tiket tersebut. Dia berterima kasih kepada suporter yang akan mendukung Timnas Indonesia nanti.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Itu luar biasa. Kami sangat berterima kasih atas dukungan yang kami dapat selama ini. Saya tidak menyangka tiket terjual habis, luar biasa," kata Elkan kepada awak media di Stadion Sriwedari, Solo, Kamis (7/9/2023).

Melihat antusiasme suporter ini, ia meyakini akan menaikkan motivasi pemain saat melawan Taiwan nanti. Pemain yang membela Ipswich Town itu ingin memberikan penampilan yang terbaik agar Indonesia bisa lolos ke Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

ADVERTISEMENT

"Kami akan berusaha memberikan yang terbaik saat turun ke lapangan. Semoga kami bisa meraih kemenangan untuk membanggakan kalian (suporter)," ucapnya.

Pada babak kualifikasi ini, Indonesia tergabung dalam grup K bersama Turkmenistan dan Taiwan. Dalam laga pertama, Turkmenistan menang telak dengan empat gol tanpa balas dari Taiwan.

Dia melihat kedua tim yang menjadi lawan Indonesia bermain bagus dan akan menjadi lawan berat. Namun hal itu tak akan menciutkan motivasi pemain untuk lolos babak kualifikasi.

"Kompetisi ini sangat penting bagi kami untuk lolos. Jadi, ini sangat penting untuk negara kita. Kita memiliki banyak pemain kuat, banyak dari kita yang berpengalaman di level senior, tidak hanya saya. Jadi, kita ingin menang di sini, kita ingin lolos ke putaran final," ujarnya.

Kepastian ludesnya tiket itu diunggah akun X atau Twitter @TimnasIndonesia hari ini.

"Penjualan tiket Kualifikasi Piala Asia U-23: Indonesia vs China Taipei telah terjual habis. Terima kasih banyak atas antusiasnya, sobat Garuda. Sampai jumpa di Stadion Manahan, Solo," tulisnya.

Ditemui terpisah, Kapolresta Solo Kombes Iwan Saktiadi mengatakan pengamanan dalam laga kualifikasi Piala Asia U-23 di Solo melibatkan ratusan petugas kepolisian.

"Kita kerahkan 250 anggota di luar steward untuk mengamankan laga kualifikasi Piala Asia," kata Iwan.




(rih/dil)


Hide Ads