Penampakan 2 Sapi Kurban Pilihan Jokowi di Sleman, Ada yang Beratnya 1 Ton

Penampakan 2 Sapi Kurban Pilihan Jokowi di Sleman, Ada yang Beratnya 1 Ton

Jauh Hari Wawan S - detikJateng
Rabu, 21 Jun 2023 14:28 WIB
Sapi yang bakal menjadi hewan kurban Presiden Jokowi
Sapi yang bakal menjadi hewan kurban Presiden Jokowi. Foto: Dok Dinas Pertanian Sleman.
Sleman -

Kepala Dinas Pertanian, Peternakan, dan Perikanan Kabupaten Sleman, Suparmono menyebut ada dua sapi dari Kabupaten Sleman yang dipilih Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk kurban di Idul Adha tahun ini. Kedua sapi itu milik warga Kapanewon Mlati dan Pakem.

"Dari hasil seleksi itu kemudian saat ini dipilih dua ekor sapi untuk kurban Presiden Jokowi," kata Suparmono saat dihubungi detikJateng, Rabu (21/6/2023).

Suparmono menjelaskan sapi yang dipilih Jokowi berjenis angus dengan bobot sekotar 1.000 kilogram atau 1 ton asal Kapanewon Mlati. Kemudian satu lagi berjenis peranakan ongole (PO) berbobot sekitar 850 kilogram asal Kapanewon Pakem.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sapi jenis angus kemungkinan akan dikurbankan di Gunungkidul kemudian yang PO kemungkinan di Gedung Agung," bebernya.

Sapi yang bakal menjadi hewan kurban Presiden JokowiSapi yang bakal menjadi hewan kurban Presiden Jokowi Foto: Dok Dinas Pertanian Sleman

Sebagai syarat hewan kurban Presiden, kedua sapi ini dicek oleh Balai Besar Veteriner (BB Vet) Wates, Kabupaten Kulon Progo. Keduanya dinyatakan sehat dan bebas penyakit mulut dan kuku (PMK), lumpy skin disease (LSD), dan cacing.

ADVERTISEMENT

"Secara kesehatan dan lain sebagainya pasti memenuhi syarat," bebernya.

Menurut Suparmono, setiap tahun peternak Sleman selalu antusias untuk menyiapkan hewan kurban. Oleh karena itu pihaknya mengimbau agar kesehatan hewan terus dijaga.

"Biasanya secara rutin sapi-sapi itu diberi obat cacing dan sebagainya itu biasanya kerja sama Puskeswan," pungkasnya.




(apl/ams)


Hide Ads