Relawan Srikandi Ganjar DIY berkolaborasi dengan Nuta Cake Jogja menggelar pelatihan Bento Cake Class untuk milenial di Singosaren, Wukirsari, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Pelatihan bertujuan untuk melatih milenial lebih kreatif.
"Kegiatan pelatihan Bento Cake ini dilakukan untuk melatih milenial muda untuk lebih kreatif dalam hiasan kue mini," ujar Herawati dalam keterangan tertulis, Senin (27/2/2023).
Herawati mengatakan pembuatan bento cake ini juga relatif murah dan terjangkau sehingga para milenial muda yang bingung akan pekerjaan atau apapun itu bisa membuka atau menghasilkan pekerjaan yang menguntungkan dan juga sederhana.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Bento cake ini juga banyak sekali peminatnya," sambungnya.
Selain berbagi ilmu kreatif, para relawan juga memperkenalkan sosok Ganjar Pranowo pada belasan peserta yang mengikuti kegiatan pelatihan tersebut. Para peserta juga antusias dengan berbagai kegiatan positif yang digelar Srikandi Ganjar DIY.
"Saya senang bisa mengikuti kelas Srikandi Ganjar ini, sehingga memiliki skill baru dalam membuka usaha dan lapangan kerja apalagi ini juga pelatihan gratis. Terima kasih Srikandi Ganjar," ujar Yunita, salah satu peserta asal Yogyakarta.
(ncm/ega)