9 Drama Korea Tayang Desember 2024 Lengkap Sinopsis dan Jadwal Tayang

9 Drama Korea Tayang Desember 2024 Lengkap Sinopsis dan Jadwal Tayang

Anindya Milagsita - detikJateng
Sabtu, 30 Nov 2024 13:45 WIB
Poster Squid Game 2.
Poster Squid Game 2. (Foto: Dok. Netflix)
Solo -

Menyambut bulan Desember 2024, terdapat berbagai judul drama Korea terbaru yang menarik untuk diikuti oleh para pemirsa setia. Ingin ikut menyaksikannya? Temukan pilihan 9 drama Korea tayang Desember 2024 lengkap dengan sekilas sinopsisnya berikut.

Drama Korea selama ini dikenal sebagai tontonan yang begitu populer bagi kalangan masyarakat di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia. Hal tersebut dikarenakan drama Korea menawarkan berbagai daya tarik yang mampu membuat para pemirsa setianya selalu menantikan judul-judul terbaru.

Begitu juga dengan bulan Desember 2024 ini yang akan diwarnai oleh judul drama Korea terbaru. Penasaran ingin mengetahui apa saja judul drama Korea tayang Desember 2024 terbaru dan terseru yang menarik untuk diikuti? Temukan rangkumannya melalui artikel ini, ya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

9 Drama Korea Tayang Desember 2024

Ada berbagai genre drama Korea yang bisa dijumpai selama bulan Desember 2024, mulai dari romansa sampai thriller. Dirangkum dari laman United News of Bangladesh, What's on Netflix, sampai Sportskeeda, berikut 9 drama Korea tayang Desember 2024.

1. Squid Game 2

Drama Korea tayang Desember 2024 pertama yang begitu dinanti-nantikan adalah Squid Game 2. Film ini merupakan sekuel dari film Squid Game (2021) yang siap tayang di bulan Desember 2024 ini. Sinopsis Squid Game 2 berfokus pada karakter Seong Gi Hun yang kembali mengikuti Squid Game. Namun, kali ini dirinya menyimpan dendam yang teramat dalam karena Squid Game yang diikuti sebelumnya berhasil menghancurkan hidupnya.

ADVERTISEMENT

Inilah yang membuat Seong Gi Hun berusaha untuk menghancurkan permainan dalam Squid Game dengan cara mempengaruhi para peserta yang lain. Mampukah ia melakukannya? Squid Game 2 dikonfirmasi akan tayang pada 26 Desember 2024 di Netflix.

2. Light Shop

Ingin menyaksikan drama Korea yang dihiasi dengan artis ternama? Tak hanya Squid Game 2 yang begitu dinantikan, ternyata Light Shop juga tak kalah ditunggu-tunggu oleh para penggemar drama Korea. Hal ini dikarenakan drama ini dibintangi oleh artis papan atas Korea Selatan Park Bo Young, Ju Ji Hoon, hingga Kim Minha.

Drakor yang dijadwalkan tayang pada 4 Desember 2024 ini mengisahkan tentang sebuah toko lampu yang begitu misterius. Di dalamnya ada seorang pria yang menyambut setiap pengunjung yang datang dengan pertanyaan. Menariknya, toko lampu tersebut diam-diam mampu menghubungkan dunia tempat mereka yang masih hidup dengan kematian.

3. Who is She

Diadaptasi dari film populer bertajuk Miss Granny (2014), drama Korea terbaru Who is She tak kalah dinantikan oleh penggemarnya. Melalui drakor yang satu ini pemirsa akan diajak untuk mengikuti kisah seorang nenek yang diberi kesempatan untuk kembali ke masa mudanya yaitu di usia 20 tahun.

Situasi ini membuat wanita tersebut berusaha dengan keras mewujudkan hal-hal yang belum bisa dicapainya pada saat usia 20 tahun. Salah satu keinginan terbesarnya adalah dengan menjadi trainee idola untuk mewujudkan mimpi menjadi artis besar. Who is She dijadwalkan rilis pada 18 Desember 2024.

4. To My Lonely Sister

Bagaimana jadinya jika kita memiliki saudara perempuan yang begitu pendiam dan penyendiri? Hal inilah yang dialami oleh sosok gadis sekolah menengah dalam drakor To My Lonely Star. Dikisahkan bahwa dirinya mengalami pergolakan batin dan berusaha untuk melepaskan pikiran soal saudara perempuannya yang begitu mengurung dirinya.

Ia sebenarnya ingin membantu saudara perempuannya agar bisa keluar dari 'ruangan' tempat dirinya bersembunyi agar dapat mengenal dunia. Namun, situasi tersebut tak mudah dan membuatnya harus mengalami berbagai kesulitan. To My Lonely Sister dijadwalkan tayang pada 10 Desember 2024.

5. Check in Hanyang

Tak hanya drama dengan latar belakang modern, ada juga drakor klasik yang mengusung tema zaman dahulu. Drama ini bertajuk Check in Hanyang yang dijadwalkan tayang pada 21 Desember 2024.

Sinopsis Check in Hanyang berfokus pada seorang gadis yang menyamar menjadi pria agar bisa mendapatkan kesempatan untuk bekerja di sebuah wisma tamu. Tak hanya sekadar mendapatkan pengalaman bekerja, ia justru berkenalan dengan tiga pria yang berasal dari latar belakang dan tujuan berbeda. Mereka berempat akhirnya menjalin persahabatan dan hubungan yang begitu akrab.

6. Sorry Not Sorry

Bagi detikers yang tengah menantikan drama Korea terbaru bergenre komedi, ada Sorry Not Sorry yang diperkirakan bakal rilis pada 5 Desember 2024 ini. Melalui drakor ini pemirsa dapat menyaksikan kisah seorang wanita yang sudah menikah berjuang untuk bertahan hidup di tengah-tengah lingkungan yang membuatnya harus menjadi pejuang sejati.

Uniknya, dirinya ternyata hanya berpura-pura sudah menikah saja. Hal ini dilakukannya dengan maksud tertentu. Meskipun menampilkan kisah tentang perjuangan hidup, Sorry Not Sorry dibumbui dengan kisah komedi dan inspirasi yang membuat pemirsa betah menyaksikannya.

7. The Road In-Between

Menyajikan kisah yang menghangatkan hati, The Road In-Between mungkin cocok untuk disaksikan pemirsa penggemar drama Korea yang romantis dan menyentuh. Drama ini dijadwalkan tayang pada 3 Desember 2024.

Sinopsis The Road In-Between berfokus pada kru film yang tengah patah hati akibat putus dengan kekasihnya. Secara tak terduga dirinya berkenalan dan menjadi dekat dengan sosok wanita yang tengah berusaha melakukan pencarian terkait orang yang pernah disayanginya. Keduanya bersama-sama menjalin sebuah ikatan emosional yang mampu memaknai sebuah perpisahan secara mendalam.

8. Namib

Dibintangi oleh Ko Hyun Jung hingga Ryeo Un, drama Korea Namib bakal tayang pada 23 Desember 2024. Melalui drakor yang satu ini pemirsa dapat mengikuti kisah seorang produser yang telah dipermalukan oleh orang-orang yang ada di sekitarnya.

Situasi tersebut semakin diperparah saat dirinya harus kehilangan pekerjaan setelah dipecat oleh atasan. Demi membalaskan dendamnya, ia berusaha untuk merekrut trainee dan berusaha untuk mewujudkan mimpi trainee tersebut. Proses inilah yang secara tak terduga membawanya pada perjalanan hidup yang lebih bermakna.

9. Cinderella Game

Drama Korea selanjutnya yang patut untuk dinantikan selama bulan Desember 2024 adalah Cinderella Game. Drama Korea yang menampilkan dua pemeran utama wanita ini mengajak pemirsa untuk mengikuti kisah balas dendam. Digambarkan ada seorang wanita yang dibesarkan oleh musuh bebuyutannya.

Tidak hanya dimanfaatkan, dirinya juga harus menjalani hari demi hari dengan penuh penyesalan serta ketidaknyamanan. Meskipun sempat mengalami masa-masa sulit, dirinya bertekad untuk membalaskan dendam yang tersimpan di dalam hatinya dengan cara terbaik yang bisa dilakukannya saat sudah dewasa. Cinderella Game diperkirakan akan dirilis pada 2 Desember 2024 di Korea Selatan.

Nah, itulah tadi rangkuman 9 drama Korea tayang Desember 2024 lengkap dengan sekilas sinopsisnya. Siap menantikan berbagai drama Korea menarik dan seru tadi, detikers?




(sto/apl)


Hide Ads