Bioskop Trans TV malam ini Selasa, 6 Agustus 2024 akan menayangkan film Moonfall. Temukan sinopsis film Moonfall yang dibintangi oleh Halle Berry dan Patrick Wilson melalui paparan berikut.
Diketahui bahwa film bergenre fiksi-ilmiah yang dibalut dengan aksi dan petualangan ini digarap oleh sutradara Roland Emmerich dirilis pada tahun 2022 silam. Melalui film Moonfall, pemirsa akan diajak menyaksikan kisah saat kekuatan dahsyat membuat Bulan dan Bumi bertabrakan.
Lantas seperti apa sinopsis Moonfall yang akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini? Bagi detikers yang tidak ingin ketinggalan untuk menyaksikan film ini, berikut detikJateng telah merangkum informasinya. Simak sinopsis film Moonfall, beragam fakta menarik, hingga jadwal tayangnya di Trans TV melalui artikel berikut!
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sinopsis Moonfall
Mengutip dari Rotten Tomatoes dan Lembaga Sensor Film (LSF) Indonesia, sinopsis Moonfall berfokus pada sebuah kekuatan misterius yang hadir di luar angkasa. Dikisahkan bahwa kekuatan tersebut membuat Bulan kehilangan gravitasi dari orbitnya. Situasi tersebut membuat Bulan dapat jatuh kapan saja.
Tak hanya berpengaruh pada Bulan, peristiwa tersebut membuat Bumi diambang kehancuran. Hal tersebut dapat dikatakan sebagai kiamat bagi para umat manusia.
Seorang mantan astronot bernama Jocinda Fowler (Halle Berry) dan seorang eksekutif NASA dianggap sebagai pihak yang mengetahui cara untuk menghentikan itu semua. Namun, hal-hal yang terjadi di luar kendali mampu membuat tidak sedikit pihak meragukan keduanya.
Namun demikian, ada seorang astronot bernama Brian Harper (Patrick Wilson) dan seorang ahli teori konspirasi yang memberikan kepercayaan terhadap Jocinda. Mereka memilih untuk bergabung dan bekerja sama dengannya untuk menyelamatkan Bumi.
Melalui keterampilan dua orang astronot yang didukung dengan eksekutif NASA serta ahli teori konspirasi, mereka berusaha untuk memecahkan cara agar bencana tersebut bisa dicegah. Hal ini membuat keempat orang tersebut terlibat dalam misi mustahil yang melibatkan perjalanan ruang angkasa.
Akankah keduanya berhasil menyelamatkan Bumi dari kekuatan dahsyat yang mampu memicu kehancuran? Temukan jawabannya dengan menyaksikan film Moonfall di Bioskop Trans TV malam ini.
Fakta Menarik Film Moonfall
Lantas mengapa film Moonfall layak untuk ditonton oleh detikers? Ternyata terdapat berbagai fakta menarik film Moonfall yang sayang untuk dilewatkan. Merujuk dari laman IMDb, dikatakan bahwa Moonfall yang mengambil latar tempat di ruang angkasa, membuat pihak tim produksi film meminta bantuan kepada seorang astronot asli.
Astronot tersebut ada di lokasi syuting sebagai penasehat. Bukan hanya itu saja, Moonfall juga menjadi salah satu film dengan biaya produksi termahal.
Namun demikian, film ini justru mengalami kerugian setelah biaya produksi filmnya telah dihitung. Bahkan kerugian film ini mencapai serupa dengan biaya anggaran.
Daftar Pemain Film Moonfall
Selain mengetahui berbagai fakta menarik film Moonfall, tidak ada salahnya bagi detikers untuk mengenal lebih dekat siapa saja pemeran dalam film tersebut. Berikut daftar pemain film Moonfall:
- Halle Berry sebagai Jocinda Fowler
- Patrick Wilson sebagai Brian Harper
- John Bradley sebagai KC Houseman
- Charlie Plummer sebagai Sonny Harper
- Kelly Yu sebagai Micheller
- Michael Pena sebagai Tom Lopez
- Caroline Bartczak sebagai Brenda Lopez
- Zayn Maloney sebagai Jimmy
- Ava Weiss sebagai Nikki Lopez
- Hazel Nugent sebagai Lauren Lopez
- Chris Sandiford sebagai Mosley
- Jonathan Maxwell Silver sebagai Johansen
- Eme Ikwuakor sebagai Doug Davidson
- Stephen Bogaert sebagai NASA Director Albert Hutchings
- Maxim Roy sebagai Sgt Gabriella Auclair
- Ryan Bommarito sebagai Ziggy
- Kathleen Fee sebagai Elaine Houseman
- Donald Sutherland sebagai Holden Field
Jadwal Tayang Film Moonfall
Berdasarkan informasi yang ditampilkan melalui laman resmi Trans TV, jadwal Bioskop Trans TV hari ini Selasa, 6 Agustus 2024 adalah film Moonfall. Film tersebut akan ditayangkan pada pukul 21.00 WIB. Sebagai informasi, jadwal dan judul film bisa berubah sewaktu-waktu tanpa adanya pemberitahuan sebelumnya.
Sebagai panduan mengenai berbagai acara yang akan ditayangkan di Trans TV hari ini, berikut jadwal lengkapnya:
- Islam Itu Indah: 05.00 WIB
- Insert Pagi: 06.30 WIB
- CNN Indonesia Good Morning: 07.30 WIB
- Pagi-pagi Ambyar: 08.30 WIB
- Insert: 10.30 WIB
- Brownis (Obrolan Manis): 12.30 WIB
- Rumpi (No Secret): 14.00 WIB
- Insert Today: 15.00 WIB
- CNN Indonesia News Update: 16.00 WIB
- Dream Box Indonesia: 16.30 WIB
- Bikin Laper: 17.30 WIB
- Insert Story: 18.30 WIB
- Dunia Punya Cerita: 19.30 WIB
- Tanpa Batas: 20.15 WIB
- Bioskop TransTV (Moonfall) 21.00 WIB
- Bioskop TransTV (Kidnap): 23.00 WIB
- CNN Connected: 01.00 WIB
Demikian informasi mengenai sinopsis film Moonfall dan jadwal tayangnya di Bioskop Trans TV. Selamat menyaksikannya malam nanti, Lur!
(sto/aku)