Kala Puan Ucap Terima Kasih ke Presiden Saat Resmikan Pasar Gedhe Klaten

Kala Puan Ucap Terima Kasih ke Presiden Saat Resmikan Pasar Gedhe Klaten

Tim detikJateng - detikJateng
Selasa, 05 Des 2023 10:36 WIB
Puan Maharani meresmikan Pasar Gedhe Klaten, Senin (4/12/2023).
Puan Maharani saat meresmikan Pasar Gedhe Klaten, Senin (4/12/2023). Foto: Achmad Hussein Syauqi/detikJateng
Solo -

Ketua DPR RI Puan Maharani meresmikan Pasar Gedhe Klaten, kemarin. Kehadiran Puan saat itu mengakhiri teka-teki mengenai siapa yang akan meresmikan pasar bertipe A di Klaten yang dibangun oleh pemerintah pusat itu.

"Peresmian ini sudah ditunggu-tunggu warga Klaten. Bulan Agustus beberapa kali Ibu Bupati menyampaikan kepada saya sudah siap, para pedagang dan warga, masyarakat Klaten ini sudah menunggu-nunggu kapan diresmikan," kata Puan saat memberikan sambutan di Pasar Gedhe, Jalan HOS Cokroaminoto, Klaten, Senin (4/12/2023).

Setelah mendapat penjelasan soal kesiapan itu, Puan sempat berkomunikasi dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Menurutnya, Jokowi saat itu menyampaikan kapan pasar bisa diresmikan.

"Sama-sama menyampaikan bahwa kira-kira kapan diresmikan. Kemudian saya ketemu Pak Menteri PUPR, saya sampaikan kapan bisa diresmikan, singkat cerita memang ada rencana Presiden mau meresmikan," ujar Puan.

Puan menjelaskan Jokowi lalu mempersilakan dirinya selaku Ketua DPR RI untuk meresmikan Pasar Gedhe Klaten. Puan pun bersyukur atas hal itu.

"Alhamdulillah saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden dan Kementerian PUPR, bahwa hari ini saya yang meresmikan Pasar Gedhe yang ada di Kabupaten Klaten," kata Puan.

Puan menambahkan pasar selama ini menjadi tolok ukur ekonomi masyarakat. Maka itu pemerintah mesti memfasilitasi agar pasar di tiap daerah nyaman, baik bagi pedagang maupun pembeli.

"Ekonomi suatu daerah itu baik kalau pasarnya itu ramai, masyarakatnya datang ke pasar. Karena itu sangat penting sekali untuk difasilitasi, pemerintah daerah dan pemerintah pusat memfasilitasi agar pasar setiap wilayah itu bisa nyaman," ucap Puan.

Di acara peresmian itu, Bupati Klaten Sri Mulyani menerangkan pembangunan Pasar Gedhe dimulai sejak 2021 sampai 2023. Anggarannya sekitar Rp 93 miliar.

"Dimulai tahun 2021 sampai tahun 2023. Alhamdulillah proses tahapan telah kita lalui hingga Pasar Gedhe Klaten menjadi pasar kebanggaan wong Klaten. Pembangunan pasar ini menjadi bukti komitmen pemerintah menjaga keberadaan pasar tradisional," kata Sri Mulyani.

Setelah diresmikan, Sri Mulyani berharap Pasar Gedhe Klaten turut andil dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi Kabupaten Klaten.

"Diharapkan mampu memberikan berkah dan manfaat untuk seluruh masyarakat Kabupaten Klaten. Terima kasih juga untuk Bapak Presiden, Kementerian PUPR dan seluruh elemen yang mendukung pembangunan Pasar Gedhe Klaten," ujar Sri.

Setelah meresmikan Pasar Gedhe, Puan mengunjungi pedagang, berbelanja, dan berdialog dengan pedagang. Puan juga sempat menjajal elevator dan eskalator, serta berjoget saat acara musik di lantai dua.




(dil/ams)


Hide Ads