Tanah longsor yang terjadi di Dusun Situkung, Desa Pandanarum, Kecamatan Pandanarum, Kabupaten Banjarnegara, menyebabkan 2 orang meninggal dunia dan 27 orang hilang. Berikut daftar nama warga yang hilang dan meninggal.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Semarang, Budiono, mengatakan pencarian hari ini terkendala cuaca mendung dan tanah longsor yang masih labil, sehingga operasi pencarian dihentikan.
"Sementara ops SAR kami hentikan karena tanah masih labil dan dikhawatirkan ada longsor susulan, di lokasi juga hujan turun dengan intensitas rendah" kata Budiono dalam keterangan tertulisnya, Senin (17/11/2025).
"Data terakhir yang kami peroleh, masih ada 27 warga yang belum diketahui keberadaannya dan menjadi fokus untuk kami lakukan pencarian esok hari," lanjutnya.
Budiono mengatakan, hari ini tim SAR gabungan telah mengevakuasi 41 warga yang menyelamatkan diri ke hutan dan mengevakuasi satu orang dalam keadaan meninggal dunia bernama Darti.
"Untuk rencana operasi pencarian besok, area pencarian kami bagi menjadi tiga sektor, yakni sektor A di wilayah RT. 03, Sektor B dan C di wilayah RT. 02. Semoga besok cuaca cerah dan pencarian dimudahkan" kata Budiono.
Daftar 27 Orang yang Belum Ditemukan
- Saminem
- Kaswanto
- Aminah
- Wanto
- Kasno
- Dangseng
- Faiz
- Suwi
- Ny. Tiaryo
- Watri
- Marsiah
- Warjono
- Soliah
- Sugiono
- Maryuni (istri Kaswanto)
- Susanti
- Tunem
- Jonathan
- Raya
- Mistri
- Intan
- Lipah
- Sartini
- Hendrik
- Samyono
- Esiah
- Maryono
Daftar 2 Korban Meninggal
- Luwih (P)
- Darti (P)
Simak Video "Video: Detik-detik Tanah Longsor di Banjarnegara, Warga Panik Berlarian"
(aap/dil)