Doa Saat Bercermin agar Terlihat Cantik Beserta Adab Merias Wajah

Doa Saat Bercermin agar Terlihat Cantik Beserta Adab Merias Wajah

Roosita Afrilia Hasna Kusuma - detikJateng
Selasa, 19 Mar 2024 12:27 WIB
Ilustrasi muslim bercermin
Ilustrasi bercermin. (Foto: Getty Images/whitebalance.oatt)
Solo -

Bercermin merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan oleh setiap wanita agar selalu terlihat cantik. Saat seseorang hendak bercermin, dianjurkan untuk membaca doa agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Pada saat bercermin, wanita selalu ingin terlihat sempurna di setiap waktu dan keadaan. Bercermin pun sudah menjadi hal yang lumrah dilakukan dan menjadi kebiasaan di kalangan wanita.

Agar bisa tetap terlihat cantik dan mendapat ridha Allah SWT, untuk setiap wanita dianjurkan untuk membaca doa saat bercermin, simak baik-baik penjelasan artikel ini, ya!

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Doa Saat Bercermin

Saat bercermin, dianjurkan dan sebaiknya membaca doa. Dikutip dari buku Majmu' Syarif Qolbu karya Ahmad Fahmi, Lc. berikut merupakan satu doa yang dapat diamalkan dan dibaca saat bercermin.

اَلْحَمْدُ لِلَّهِ اللَّهُمَّ كَمَا حَسَّنْتَ خَلْقِي فَحَسِّنُ خُلُقي

ADVERTISEMENT

Alhamdulillaah allahumma kamaa hassanta khalqi fahassin khuluqii.

Artinya: "Segala puji bagi Allah, Ya Allah, sebagaimana Engkau telah membaguskan rupaku, maka baguskanlah budi pekertiku." (HR. Ibnu Sunni dari 'Ali)

Adab Merias Wajah

Wanita adalah sumber keindahan dunia dan menjaga keindahan yang ada di dalam dirinya adalah merupakan sebuah keharusan. Selain untuk diri sendiri juga untuk memberikan kenyamanan terhadap orang lain. Sebagaimana sabda Allah SWT dalam Al-Quran pada surat Al-A'raf ayat 31 berikut ini:

۞ يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ خُذُوْا زِيْنَتَكُمْ عِنْدَ كُلِّ مَسْجِدٍ وَّكُلُوْا وَاشْرَبُوْا وَلَا تُسْرِفُوْاۚ اِنَّهٗ لَا يُحِبُّ الْمُسْرِفِيْنَࣖ

Yaa bani aadama khudzu zinatakum 'inda kulli masjidiw wa kulu wasyarabu wa la tusrifu, innahu la yuhibbul-musrifin.

"Hai anak Adam, pakailah pakaianmu yang indah di Setiap (memasuki) masjid, makan dan minumlah, dan janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan." (Q.S al-A'raf :31).

Di dalam Islam apapun yang dilakukan ataupun digunakan secara berlebih-lebihan tidak dianjurkan, namun tetap memperbolehkan apabila sesuatu hal tersebut dilakukan dan digunakan dengan secukupnya/sesuai kebutuhan. Sama halnya dalam merawat dan mempercantik wajah, tidak diperbolehkan berlebih-lebihan apalagi sampai mengubah bentuk yang telah diberikan oleh Allah SWT.

Merias dan mempercantik wajah adalah sebagai bentuk ikhtiar setiap wanita agar tetap terjaga keindahannya. Sebab Allah SWT menyukai keindahan, sebagaimana dalam hadits riwayat Muslim berikut ini:

إِنَّ اللَّهَ جَمِيلٌ يُحِبُّ الْجَمَالَ

"Sesungguhnya Allah Maha indah dan mencintai keindahan" (HR. Muslim dari Ibnu Mas'ûd radhiyallahu'anhu).⁠

Mengutip dari buku Adab Berpakaian dan Berhias karya Syaikh Abdul Wahab Abdussalam, bertabarruj atau memamerkan keindahan secara berlebihan itu adalah sebuah larangan. Untuk menghindari tabarruj dalam merias wajah, baik wanita maupun pria dianjurkan untuk tidak merubah bentuk maupun menambahkan benda apapun yang dapat merubah bentuk wajah.

Nah detikers, itulah tadi doa yang bisa diamalkan saat bercermin dan juga adab dalam merias wajah. Semoga bermanfaat, ya!

Artikel ini ditulis oleh Roosita Afrilia Hasna Kusuma, peserta program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.




(aku/aku)


Hide Ads