Menjajal wisata di Kabupaten Pangandaran seakan tidak ada habisnya. Banyak opsi bagi detikers yang ingin mengisi liburan di tempat ini, salah satunya wisata Batu Lumpang.
Objek wisata Batu Lumpang berada di Dusun Dukuh Satu, Desa Parakanmanggu, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran. Jika dari Bunderan Marlin, lokasinya berjarak 21,4 kilometer atau 44 menit perjalanan menggunakan mobil.
Batu Lumpang salah satu objek wisata eksotis yang tempatnya berada di area perbukitan Pangandaran. Apalagi ada batuan purba yang indah menghiasi Batu Lumpang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Daya Tarik Wisata
Adapun daya tarik wisata yang bisa dinikmati wisatawan antara lain, body rafting, kayak, perjalanan susur Sungai Cijulang Blok Batu Lumpang dan berenang.
Selama body rafting wisatawan akan menyusuri sungai sepanjang 1 kilometer dari hulu Sungai Ciwayang hingga jalur Sungai Cijulang. Selama perjalanan detikers bakal disuguhi pemandangan batuan stalaktit dan stalakmit yang eksotis.
Harga Tiket Batu Lumpang
Tour Guide Batu Lumpang Pangandaran Yadi mengatakan sejak dibuka pada 2016, untuk saat ini objek wisata Batu Lumpang dikelola Bumdes Parakanmanggu. "Kalau tiket masuk memang tidak ada, tetapi tiket itu untuk body rafting Rp 125 ribu per orang sudah mendapatkan aktivitas body rafting, tour guide, makan, asuransi," katanya.
Selain wisata air, kata Yadi, wisatawan bisa menyusuri Gua Landak yang lokasinya 200 meter dari Batu Lumpang. Namun, untuk masuk gua mesti mendapat pendampingan pemandu atau tour guide.
Fasilitas Batu Lumpang
Yadi mengatakan fasilitas di Batu Lumpang yang tersedia diantaranya, lahan parkir, warung, saung istirahat, wc umum, musala dan spot foto.
"Kalau fasilitas cukup lengkap, area lahan parkir luas, buat botram atau makan bareng di area Batu Lumpang ada saung bambu dan area terbuka dengan hamparan rumput juga ada," katanya.
Rute Menuju Batu Lumpang
Jika dari arah Pangandaran, detikers bisa menuju Jalan Raya Cijulang Pangandaran hingga menemukan persimpangan jalan, dari situ belok kanan menuju Jalan Parakan Manggu ke arah Cigugur.
Sesampainya di pertigaan Parakanmaggu, detikers belok kiri menuju Batu Lumpang kurang lebih berjarak 2 kilometer. Nantinya setelah melewati Sasak Ciwayang kemudian belok kiri sampai ke parkiran utama Batu Lumpang.