Persib ke Puncak Klasemen, Beckham Putra Ogah Bergantung Tim Lain

Persib ke Puncak Klasemen, Beckham Putra Ogah Bergantung Tim Lain

Bima Bagaskara - detikJabar
Minggu, 28 Des 2025 08:00 WIB
Persib ke Puncak Klasemen, Beckham Putra Ogah Bergantung Tim Lain
Beckham Putra. (Foto: Dok. Persib Bandung)
Bandung -

Persib Bandung sukses merebut puncak klasemen Super League 2025/26 usai menumbangkan PSM Makassar dengan skor tipis 1-0 pada laga tunda pekan ke-8 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (27/12/2025).

Kemenangan tersebut membuat Maung Bandung kini mengoleksi 34 poin, menyamai Borneo FC, namun unggul dalam rekor head-to-head.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Posisi Persib di puncak klasemen berpeluang bertahan lebih lama. Pasalnya, Borneo FC masih harus melakoni laga tandang menghadapi Malut United pada Minggu (28/12/2025). Hasil pertandingan tersebut akan menentukan apakah Persib mampu menjaga jarak di puncak klasemen.

Laga Borneo FC kontra Malut United pun menjadi sorotan tersendiri bagi Bobotoh. Sebab, skuad Malut United saat ini diperkuat sejumlah mantan pemain Persib Bandung.

ADVERTISEMENT

Nama-nama seperti David da Silva, Ciro Alves, Tyronne del Pino, Gustavo Franca, Dimas Drajad, hingga Frets Butuan pernah menjadi bagian penting Maung Bandung dan kini membela Malut United.

Tak sedikit pihak yang berspekulasi, para mantan pilar Persib tersebut bisa saja "membantu" mantan klubnya dengan menahan atau bahkan mengalahkan Borneo FC. Jika itu terjadi, peluang Persib untuk semakin kokoh di puncak klasemen pun terbuka lebar.

Namun, bagi pemain Persib Beckham Putra, skenario tersebut bukanlah sesuatu yang perlu dipikirkan berlebihan. Gelandang serang andalan Maung Bandung itu menegaskan bahwa fokus utama tim saat ini adalah pada performa Persib sendiri, bukan pada hasil tim lain.

"Saya sebagai pemain, siapa pun kalau mereka bermain yang penting kita enggak usah lihat mereka. Yang penting kita fokus kepada tim kita sendiri bagaimana memenangkan tiap pertandingan," ujar Beckham.

Menurut Beckham, gelar juara tidak akan ditentukan oleh bantuan tim lain, melainkan konsistensi Persib dalam meraih kemenangan di setiap laga.

"Jadi saya tidak terlalu memikirkan itu. Yang penting kita menang di setiap pertandingan, insya Allah kita bisa juara lagi," pungkasnya.

(iqk/iqk)


Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads