Liga 1: Prediksi Susunan Pemain Persib Vs PSM Hari Ini

Liga 1: Prediksi Susunan Pemain Persib Vs PSM Hari Ini

Rifat Alhamidi - detikJabar
Sabtu, 01 Feb 2025 12:00 WIB
Persib Bandung vs PSM Makassar.
Persib Bandung vs PSM Makassar. (Foto: Olah visual menggunakan Meta AI dan Canva)
Bandung -

Persib Bandung akan menjajal kekuatan PSM Makassar di pekan ke-21 Liga 1 2024/2025. Laga penuh gengsi bagi kedua tim ini akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Sabtu (1/2/2025) pukul 19.00 WIB.

Berstatus sebagai tuan rumah, Persib sejatinya mengincar poin kemenangan di kandang. Maung Bandung ingin menjauh dari kejaran lawan-lawannya demi bisa mengamankan ambisi back to back juara pada musim ini.

Untuk itu, berdasarkan prediksi, Persib kemungkinan takkan banyak melakukan perubahan di susunan pemainnya. Kevin Ray Mendoza sepertinya bakal tetap dipercaya di posisi penjaga gawang, yang akan dilindungi quartet bek Nick Kuipers, Gustavo Franca, Kakang Rudianto dan Edo Febriansah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di lini tengah, trio Marc Klok, Adam Alis dan Tyronne del Pino sepertinya bakal tetap menjadi andalan. Sedangkan di lini serang, trisula Ciro Alves, Beckham Putra serta Gervane Kastaneer bisa diturunkan untuk menggedor gawang lawan.

Di kubu tim tamu, PSM Makassar bakal diperkuat kiper mudanya, Reza Arya Pratama. Juku Eja pun bisa menurunkan formasi tiga bek yang diisi Victor Luiz, Syahrul Lasinari dan Aloisio Neto yang bisa dibantu pergerakan Latyr Fall serta Rizky Eka Pratama di sisi kiri dan kanan.

ADVERTISEMENT

Di lini tengah, urusan suplay aliran bola bisa dipercayakan kepada Ananda Raehan dan Daisuke Sakai. Kemudian di lini penyerangan, trisula Victor Dethan, Joao Pereira Albertine 'Balotelli' dan Nermin Haljeta bisa menjadi andalan.

Berikut prediksi susunan pemain Persib vs PSM Makassar:

Persib Bandung: Kevin Ray Mendoza (PG); Nick Kuipers, Gustavo Franca, Kakang Rudianto, Edo Febriansah; Marc Klok, Adam Alis, Tyronne del Pino; Ciro Alves, Beckham Putra, Gervane Kastaneer.

PSM Makassar: Reza Arya Pratama (PG); Victor Luiz, Syahrul Lasinari, Aloisio Neto, Latyr Fall, Rizky Eka Pratama; Ananda Raehan, Daisuke Sakai, Victor Dethan, Joao Pereira Albertine 'Balotelli'; Nermin Haljeta.

(ral/yum)


Hide Ads