Perjuangan Chiesa untuk mendapatkan tempat utama di skuad Liverpool tak mudah. Dia harus membuktikan jika tempat utama itu pantas didapatkan.
Chiesa didatangkan Liverpool dari Juventus pada musim panas 2024 lalu. Diharapkan jadi daya gebrak baru untuk Liverpool, Chiesa justru melempem.
Baca juga: Federico Chiesa Mau Bertahan di Liverpool |
Cedera dan masalah kebugaran jadi faktor utama sulitnya Chiesa mendapat tempat di skuad utama. Dari semua laga di berbagai ajang yang dilakoni The Reds musim ini, winger Italia itu baru sembilan kali bermain. Itupun mayoritas sebagai pemain pengganti.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Laga teranyar yang dilakoni Chiesa adalah saat melawat ke markas PSV Eindhoven di Liga Champions. Chiesa dimainkan sejak awal oleh Arne Slot di laga tersebut.
Momen itu jadi ajang pembuktian Chiesa. Sang pemain sukses tampil cukup memukai dengan menyumbangkan assist untuk gol Harvey Elliot dan berkontribusi atas penalti untuk Liverpool.
Meski begitu, sebagaimana dilansir dari detikSport, Chiesa gagal membawa Liverpool meraih kemenangan. Di laga itu, skor akhir 3-2 untuk kemenangan PSV.
Kendati demikian, Chiesa cukup bersyukur atas kepercayaan pelatih kepadanya. Pasalnya, Chiesa mengaku membutuhkan menit bermain yang lebih.
"Saya butuh itu dan sejak saya bergabung dengan Liverpool, saya ingin membuktikan diri, dan saya tidak bisa karena berbagai alasan. Malam ini, bermain 90 menit setelah sekian lama, itu hebat. Jadi, saya harus berterima kasih kepada pelatih," kata Chiesa.
"Maksud saya, masih ada ruang untuk perbaikan. Masih ada ruang menjadi lebih baik lagi serta berada dalam performa terbaik saya, tetapi kami memiliki tim yang hebat dan sulit untuk bermain," katanya menambahkan.
Chiesa sempat diisukan masuk daftar jual Liverpool di bursa transfer. Eks Fiorentina itu menegaskan keinginannya bertahan di klub dan membuktikan diri pantas untuk starting line up.
"Saya ingin berada di sini, saya ingin bermain untuk Liverpool. Saya mau menantang diri sendiri dan saya akan siap untuk kesempatan berikutnya," Chiesa menegaskan.
Artikel ini sudah tayang di detikSport
(bay/dir)