Nova Arianto Gembleng Zahaby Gholy Cs di Bandung Jelang Piala Asia U17

Nova Arianto Gembleng Zahaby Gholy Cs di Bandung Jelang Piala Asia U17

Rifat Alhamidi - detikJabar
Jumat, 10 Jan 2025 19:51 WIB
Pemusatan latihan Timnas Indonesia U17 di Lapangan Sidolig, Kota Bandung.(Foto: Rifat Alhamidi/detikJabar)
Pemusatan latihan Timnas Indonesia U17 di Lapangan Sidolig, Kota Bandung.(Foto: Rifat Alhamidi/detikJabar).
Bandung -

Timnas U17 mulai melalukan pemusatan latihan jelang Piala Asia U17 Arab Saudi 2025. Agenda yang dikomandoi langsung pelatih kepala Nova Arianto, digelar di Lapangan Sidolig, Kota Bandung pada 10-20 Januari 2025.

Usai pemusatan latihan di hari pertama, Nova mengatakan ia masih menggunakan 50 persen komposisi pemain andalannya di Timnas Indonesia pada Piala AFF U16 2024. Zahaby Gholy hingga Fabio Azkairawan diboyong bersama total 34 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan.

"Persiapan ini kita lakukan kembali menuju ke Piala Asia yang akan berjalan di bulan April," kata Nova Arianto kepada wartawan di Stadion Sidolig, Kota Bandung, Jumat (10/1/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dan, ini menjadi TC tahap pertama kami. Komposisi pemainnya 50 persen pemain lama, dan kita ingin melihat potensi pemain yang baru. Jadi ada sekitar 50 persen pemain yang baru yang bisa kami kumpulkan," ungkapnya menambahkan.

Dari 34 pemain yang telah dipanggil, hanya ada dua punggawa yang belum bergabung mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U17. Keduanya adalah pemain diaspora bernama Matthew Khonke yang membela klub Kanada, West Vanchouver FC, dan kiper akademi Persik Kediri M Nur Ikhsan.

ADVERTISEMENT

"Matthew lagi perjalanan ke sini dan satu pemain kiper dari Persik Kediri lagi main di EPA," ucapnya.

Nantinya, ke-34 pemain itu akan diseleksi menjadi 23 pemain untuk dibawa ke Arab Saudi untuk Piala Asia U17. Nova Arianto ingin melihat potensi para pemain baru yang dipanggil ke Skuad Garuda, selain pemain-pemain lama yang selama ini menjadi andalannya.

"Pemain lama saya ingin melihat kondisinya seperti apa dan kita melihat opsi-opsi pemain baru yang bisa kita bawa untuk Piala Asia," tuturnya.

Di Bandung, Nova Arianto berencana mengadakan ujicoba lokal selama TC Timnas Indonesia U17. Ia pun mengungkap alasan memilih Bandung sebagai tempat pemusatan latihan, sedangkan biasanya agenda itu digelar di Jakarta ataupun di Yogyakarta.

"TC di Bandung ini saya ingin mencari sesuatu yang berbeda. Karena selama ini kita selalu melakukan TC di Jakarta, di Jogja, dan kita lihat situasi yang berbeda," tuturnya.

"Untuk latihan di awal saya cukup puas yah, karena apa yang selama ini mereka lakukan di EPA. Karena mereka rata-rata kita pantau di EPA, kemudian secara postur, skill cukup baik, dan bisa melaksanakan apa yang saya inginkan," pungkasnya.

Dalam pemusatan latihan, Persib Bandung diketahui menyumbangkan 4 pemain akademinya ke Timnas U17. Mereka adalah M Raka Syafaka yang berposisi sebagai kiper, dua gelandang Alsidqi Raffa dan Nazriel Alvaro gelandang dan Kaindra Nabil yang berposisi sebagai penyerang.

(ral/sud)


Hide Ads