AC Milan kini dinakhodai oleh Sergio Conceicao. Pelatih asal Portugal ini tak banyak omong dan hanya ingin bawa AC Milan terus menang.
Milan meraih kemenangan di bawah komando Conceicao dalam semifinal Piala Super Italia melawan Juventus yang diselenggarakan di King Saud University Stadium, Riyadh, Arab Saudi pada Sabtu (4/1) lalu. Milan menang dengan skor 2-1.
Milan sempat tertinggal lebih dulu dari Si Nyonya Tua di babak pertama lewat sepakan Kenan Yildiz. Pada babak kedua, Milan mengamuk dan sukses membalikkan keadaan jadi 2-1 lewat gol Christian Pulisic dan Federico Gatti.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Melansir detikSport, Conceicao sempat meradang dengan performa anak asuhnya. Namun pada akhirnya, Conceicao turut larut suka cita usai pertandingan dimenangkan.
Baca juga: Sergio Conceicao Merapat ke AC Milan |
"Saya tak ada di sini untuk mencari teman, saya di sini untuk menang," kata Conceicao seperti dikabarkan olah Football Italia.
"Sepakbola adalah gairah dan antusiasme, ini merupakan momen yang luar biasa," kata dia menambahkan.
Milan sukses melaju ke final Piala Super Italia. Di final nanti, AC Milan sudah ditunggu rival sekota mereka Inter Milan.
Artikel ini sudah tayang di detikSport
(cas/dir)