Ruben Amorim didatangkan ke Manchester United menggantikan Erik ten Hag yang dinilai gagal. Tetapi, Amorim justru mendapatkan hasil yang buruk ketimbang pelatih asal Belanda tersebut.
Hal itu lantaran kekalahan MU dari Wolverhampton di Liga Inggris pada Jumat (27/12/2024) dini hari. Pasukan Ruben Amorim menelan kekalahan 0-2 saat bertandang ke markas Wolves.
Di laga tersebut pasukan Setan Merah kesulitan dalam mengembangkan permainan. Apalagi kapten mereka Bruno Fernandes mendapatkan kartu kuning kedua sehingga diusir dari lapangan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bermain dengan 10 pemain, MU gagal membendung keganasan Wolves di laga tersebut. Bahkan MU harus kebobolan dua gol.
Matheus Cunha jadi aktor di balik kekalahan MU. Pemain Brasil ini mencetak gol dari sepak pojok dan mengkreasi gol untuk Hwang Hee-chan di detik akhir laga.
Melansir detikSport, kekalahan ini menjadi kekalahan keempat dari tujuh laga sejak Amorim ditunjuk jadi pelatih. Amorim juga mencetak rekor sebagai pelatih MU pertama yang mendapat empat kekalahan paling cepat.
Jika membandingkan dengan Ten Hag, Amorim tak lebih baik. Ten Hag yang menciptakan rekor sebelumnya ketika menelan kekalahan keempatnya dengan MU di kompetisi ini dalam 13 pertandingan.
Secara keseluruhan, Ruben Amorim sudah memimpin 10 pertandingan sejak ditunjuk sebagai manajer permanen Manchester United, menggantikan Erik ten Hag. Sebanyak empat kemenangan, satu hasil imbang, dan lima kekalahan menjadi hasilnya sejauh ini.
Kekalahan ini juga menyesakkan bagi MU. Mereka kini merosot jauh ke peringkat 14 klasemen sementara Liga Inggris. Padahal Amorim baru satu setengah bulan menukangi MU.
Artikel ini sudah tayang di detikSport
(rin/dir)