Dedi Kusnandar Cedera, Persib Enggan Buru-buru Cari Pemain Baru

Dedi Kusnandar Cedera, Persib Enggan Buru-buru Cari Pemain Baru

Rifat Alhamidi - detikJabar
Sabtu, 21 Des 2024 17:30 WIB
Dedi Kusnandar.
Dedi Kusnandar. (Foto: Persib Bandung)
Bandung -

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak bicara tentang masa depan timnya setelah terancam ditinggalkan gelandang Dedi Kusnandar dalam jangka waktu yang panjang. Dedi Kusnandar saat ini sedang menjalani proses pemulihan setelah mengalami cedera patah tulang fibula.

Padahal sebelum mengalami cedera horor, Dedi Kusnandar menjadi gelandang bertahan yang nyaris tak tergantingan bersama Persib. Tapi sekarang, Maung Bandung kehilangan sosok sentral yang berpengaruh signifikan terhadap permainan di atas lapangan.

Setelah Dedi Kusnandar cedera, muncul pertanyaan besar apakah Persib akan mendatangkan pemain baru sebagai pelapis di lini tengah. Tapi kemudian, pelatih Persib Bojan Hodak mengaku enggan buru-buru mencari pengganti Dedi Kusnandar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Alasannya kata Bojan karena Persib masih memiliki pemain yang bisa mengisi kekosongan Dedi Kusnandar. Mulai dari Rachmat Irianto, termasuk Mateo Kocijan, hingga Robi Darwis yang saat ini sedang dipanggil Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024.

"Kami belum mencari pemain pengganti. Karena, jangan lupa bahwa kami memiliki (Rachmat) Irianto yang bisa bermain di posisi tersebut. Kami juga punya Robi, yang setelah kembali dari tim nasional, bisa bermain di posisi itu," kata Bojan, Sabtu (21/12/2024).

ADVERTISEMENT

Namun, Bojan tetap memberikan sinyal mengenai potensi perekrutan pemain baru untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan Dedi Kusnandar. Semua itu kata dia, tergantung kepada dua sampai tiga pertandingan mendatang.

"Kami tidak perlu mencari pemain baru. Tapi, kita lihat dua atau tiga pertandingan ke depan, lalu kami akan membuat keputusan," tandasnya.

Jelang menjamu Persita Tangerang, Bojan juga sedang dipusingkan dengan kondisi pemainnya. Ia mengaku tidak bisa banyak melakukan rotasi karena sebagian besar anak asuhnya masih dihantui masalah cedera hingga kebugaran.

"Tidak akan terlalu banyak rotasi, karena kami memiliki beberapa cedera dan pemain yang tidak fit. Kami akan melihat hari ini setelah latihan bagaimana kondisi mereka, lalu saya akan membuat keputusan akhir," pungkasnya.

(ral/yum)


Hide Ads