Pengamanan Ketat Jelang Laga Persib Bandung Vs Arema FC

Pengamanan Ketat Jelang Laga Persib Bandung Vs Arema FC

Yuga Hassani - detikJabar
Minggu, 25 Agu 2024 16:46 WIB
Polisi melakukan pemeriksaan, di area luar Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu, (25/8/2024).
Polisi melakukan pemeriksaan, di area luar Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu, (25/8/2024). (Foto: Yuga Hassani/detikJabar)
Bandung - Petugas gabungan melakukan pengamanan ketat di Stadion Si Jalak Harupat, Kutawaringin, Kabupaten Bandung, Minggu, (25/8/2024). Itu karena duel seru akan tersaji antara Persib Bandung melawan Arema FC.

Pantauan detikJabar, sejumlah polisi melakukan pengamanan di sejumlah titik menuju stadion. Dari pintu keluar tol Kutawaringin Barat terdapat sejumlah polisi yang menjaga di titik tersebut.

Penjagaan juga dilakukan di beberapa titik menuju pintu stadion. Nampak sejumlah polisi terus melakukan pengecekan terhadap penonton yang tidak mempunyai tiket gelang.

Beberapa penonton yang tidak memiliki tiket gelang langsung tidak diperkenankan masuk ke dalam area stadion. Kemudian beberapa penonton lainnya nampak masih menunggu jelang mendekati kick off di luar stadion.

Kapolresta Bandung Kombes Kusworo Wibowo mengatakan pengamanan yang dilakukan personel gabungan diperketat. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari hadir suporter tamu di Stadion Si Jalak Harupat.

"Kita perketat pengamanan pada pertandingan Persib Bandung melawan Arema FC. Tujuannya agar tidak ada suporter tamu yakni Aremania yang datang pada pertandingan malam nanti," ujar Kusworo, kepada awak media, di Stadion Si Jalak Harupat, Kutawaringin, Kabupaten Bandung, Minggu (25/8/2024).

Kusworo menyebutkan pada laga tersebut terdapat beberapa ring. Di antaranya ring tiga di area jalan menuju stadion, ring dua di area pintu masuk menuju stadion.

"Pengamanan untuk area ring satu merupakan tanggung jawab steward. Tapi kami diusahakan personil Polri maupun TNI semaksimal mungkin untuk membantu dalam body checking," katanya.

Kusworo menegaskan agra bobotoh tidak membawa barang bawaan yang dilarang panitia pelaksana. Di antaranya korek gas, botol minuman, minuman keras, hingga narkoba.

"Selain itu mereka juga dilarang membawa asap suar (flare), bom asap, kembang api, laser point, senjata tajam apalagi senjata api," tegasnya.

Dia menambahkan telah bertemu dengan Presidium Aremania dan Viking beberapa waktu lalu. Hal tersebut dilakukan guna mengantisipasi adanya suporter tim tamu yang hadir dalam laga tersebut.

"Presedium Aremania pun sepakat tidak akan dan melarang para suporter untuk tidak datang ke Bandung. Sesuai dengan regulasi PSSI, suporter tim tamu dilarang datang ke Stadion Sijalak Harupat," pungkasnya.


(orb/orb)


Hide Ads