Jelang Dewa United Vs Persib: Sektor Kanan Maung Bandung Disorot

Jelang Dewa United Vs Persib: Sektor Kanan Maung Bandung Disorot

Rifat Alhamidi - detikJabar
Senin, 19 Agu 2024 17:00 WIB
Robi Darwis.
Robi Darwis. (Foto: Persib Bandung)
Bandung - Legenda Persib Bandung Yudi Guntara turut memberikan pandangannya terhadap persiapan Maung Bandung jelang bertanding melawan Dewa United. Sosok sentral lapangan tengah Persib era 1990-an ini menyoroti sektor kanan pertahanan skuad Pangeran Biru yang musim ini belum sesuai harapannya.

Persib sendiri akan menantang Dewa United pada pekan kedua Liga 1 2024/2025 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Senin (19/8/2024) pukul 19.00 WIB. Maung Bandung wajib waspada jika tak ingin terjungkal dalam misi melanjutkan tren kemenangan.

Saat berbincang dengan detikJabar, legenda Persib, Yudi Guntara, masih belum yakin dengan komposisi pemain di sektor kanan pertahanan. Sebab menurutnya, dengan regulasi wajib menurunkan pemain U-22, maka Persib hanya punya pilihan memasang Robi Darwis di posisi tersebut.

"Apalagi Dewa United musim sekarang kan sudah melakukan perombakan, mereka mendatangkan Messidoro, Jaja (Hugo Gomes) sampai Marukawa. Bek kanan ini kalau menurut regulasi, kan yang tersedia adalah Robi Darwis. Menurut saya, perannya itu masih kepagian untuk di bek kanan. Jadi begitu riskan," kata Yudi Guntara.

Pandangan ini Yudi Guntara sampaikan karena melihat kualitas Robi Darwis belum teruji jika melawan tim-tim kuat di Liga 1. Sementara, pertandingan melawan PSBS Biak belum bisa menjadi patokan meski pemain bernomor punggung 6 ini langsung dijajal menjadi starter oleh pelatih Bojan Hodak.

"Artinya, Persib sekarang diuji sama klub yang lebih baik dari PSBS Biak. (Kalau memasang Robi Darwis di bek kanan), tentu ini riskan. Di sana ada Egy Maulana Vikri, bahkan Marukawa yang bisa memborbardir pertahanan Robi Darwis," ucapnya.



Namun, terlepas dari semua itu, Yudi mempercayakan semua taktik yang akan disiapkan oleh Bojan Hodak. Termasuk, keroposnya lini tengah akibat ditinggal Beckham Putra yang cedera maupun Marc Klok yang masih diragukan penampilannya, masih belum terbilang fatal lantaran ada pemain pelapis yang bisa diturunkan.

"Minusnya (cedera Beckham dan Klok) tidak terlalu signifikan, saya secara umum tidak terlalu khawatir. Karena, saya percaya ke Bojan Hodak. Dia ini sosok yang enggak bisa ditebak strateginya. Mudah-mudahan di pertandingan nanti hasilnya juga maksimal," pungkasnya. (ral/orb)



Hide Ads