Arne Slot mulai membidik pemain untuk mengisi skuad Liverpool musim depan. Jeremie Frimpong masuk dalam daftar belanja manajer baru The Reds itu.
Keinginan Slot tersebut bukan tanpa sebab. Dia mengkhawatirkan hengkangnya Trent Alexander-Arnold yang kabarnya diminati oleh Real Madrid.
Manajer asal Belanda ini ogah kelimpungan bila Alexander-Arnold kemudian jadi bergabung ke raksasa Liga Spanyol. Sehingga, dia membutuhkan pemain yang punya kualitas.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nama Jeremie Frimpong kemudian muncul. Mantan bek Manchester City tersebut musim lalu tampil apik bersama Bayer Leverkusen. Dilansir dari detikSport, Frimpong sukses menyumbang 14 gol dan 12 assist meski berposisi sebagai bek kanan.
Slot menaruh minat besar untuk Frimpong. Sehingga dirinya meminta kepada manajemen Liverpool untuk bisa mendatangkan pemain 23 tahun tersebut.
Namun, Langkah Liverpool menggaet Frimpong kemungkinan tak mudah. Sebab, pemain tersebut memiliki kontrak hingga tahun 2028 mendatang.
Opsi menebus jadi salah satu jalan Liverpool mendapatkan Frimpong. Tapi yang pasti, Harga Frimpong jelas tak akan murah. Liverpool justru harus keluar duit banyak.
Transfermarkt menaksir harga seorang Frimpong dengan sisa kontraknya bisa mencapai 50 juta Euro.
Belum bisa dipastikan apakah Liverpool akan menuruti keinginan Slot atau tidak. Namun yang pasti, Liverpool sejauh ini belum belanja pemain. Mereka baru kehilangan beberapa pemain seperti Thago, Adrian dan Joel Matip.
Artikel ini sudah tayang di detikSport, baca selengkapnya di sini
(cas/dir)