Lamine Yamal Ikuti Jejak Messi Pakai Nomor 19 Tahun Depan

Lamine Yamal Ikuti Jejak Messi Pakai Nomor 19 Tahun Depan

Mohammad Resha Pratama - detikJabar
Kamis, 18 Jul 2024 23:30 WIB
14 July 2024, Berlin: Soccer: European Championship, Spain - England, final round, final, Olympiastadion Berlin, Spains Lamine Yamal with the trophy for the best young player of the tournament. Photo: Michael Kappeler/dpa (Photo by Michael Kappeler/picture alliance via Getty Images)
Lamine Yamal (Foto: dpa/picture alliance via Getty I/picture alliance)
Bandung -

Lamine Yamal akan mengenakan nomor punggung 19, seperti yang pernah dipakai Lionel Messi dulu di Barcelona. Mengutip detikSport dari situs resmi Barcelona, Yamal akan menanggalkan nomor 27 yang dipakainya sepanjang musim lalu. Nomor 19 sebelumnya dipakai Vitor Roque.

Roque menurut rumor akan dilepas musim panas ini setelah dianggap tidak memenuhi ekspektasi. Kepastian Yamal memakai nomor 19 juga membantah isu bahwa Barcelona akan melepas jersey nomor 10 dari Ansu Fati.

Nomor tersebut lowong musim lalu setelah Ansu Fati dipinjamkan ke Brighton & Hove Albion. Seiring performanya yang mengecewakan, Ansu Fati dikembalikan ke Barcelona.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bagi Barcelona, nomor 19 bukan nomor sembarangan mengingat Messi dulu pernah mengenakannya sedari 2005 hingga 2008, sebelum beralih ke nomor 10 setelah kepergian Ronaldinho di era Pep Guardiola.

Nomor 19 juga pernah dipakai Sergio Aguero dan Patrick Kluivert di musim 1998/1998. Yamal musim lalu tampil apik dengan torehan tujuh gol dan 10 assist dari 51 laga, yang membuatnya dipanggil ke skuad Spanyol di Euro 2024.

ADVERTISEMENT

Memakai nomor punggung 19 juga, Yamal tampil apik sehingga didapuk sebagai pemain muda terbaik Euro 2024 dan membawa La Furia Roja juara. Dia menyumbang satu gol dan empat assist.

Akankah Yamal bisa sesukses Messi dengan nomor 19 ini? Kita tunggu saja.

Artikel ini telah tayang di detikSport dengan judul Lamine Yamal Pakai Nomor 19 Musim Depan, Ikuti Jejak Messi

(mrp/yum)


Hide Ads