Bayer Leverkusen masih tak terbendung sampai sekarang. Mereka sudah mencatatkan 49 laga tak terkalahkan.
Bahkan, bukan tak mungkin pencapaian itu semakin sempurna di sisa laga yang mesti dilakoni. Masih ada empat laga tersisa bagi tim asuhan Xabi Alonso.
Dikutip dari detikSport, Leverkusen baru saja memastikan tiket ke final Liga Europa, sekaligus menjaga laju tidak terkalahkannya musim ini, dengan hasil imbang 2-2 melawan AS Roma di partai semifinal leg kedua.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hasil itu membuat Leverkusen menang agregat 4-2 melawan Roma. Di final, Leverkusen akan berhadapan dengan Atalanta dalam pertandingan pada tanggal 22 Mei 2024.
Final Liga Europa melawan Atalanta itu menjadi satu dari empat partai tersisa Bayer Leverkusen pada musim ini, sekaligus menguji laju impresifnya setelah tidak terkalahkan dalam 49 laga.
Dengan 49 pertandingan tidak terkalahkan di seluruh kompetisi 2023/2024, Bayer Leverkusen juga sudah melampaui rekor yang sebelumnya dipegang Benfica (48) pada 59 tahun silam.
Bayer Leverkusen, yang dulu sempat diolok-olok dengan ledekan 'Neverkusen' sebagai tim 'nyaris juara', saat ini juga sudah memastikan gelar juara Bundesliga. Di Bundesliga sendiri, skuad Xabi Alonso menyisakan dua laga.
Satu laga lain yang tersisa untuk dijalani Bayer Leverkusen musim ini adalah final DFB Pokal melawan FC Kaiserslautern pada tanggal 25 Mei. Laga itu sekaligus menutup musim Leverkusen musim ini.
Secara berturut-turut, jadwal Leverkusen di sisa musim ini adalah melawan Bochum pada 12 Mei, lalu Augsburg di tanggal 18 Mei, dilanjutkan dengan dua final yakni melawan Atalanta di tanggal 22 Mei dan Kaiserslautern.
Baca juga: Gregor Kobel yang Mengubur Mimpi PSG |
Dengan demikian Bayer Leverkusen juga punya kans mewujudkan treble pada musim ini -- yang secara anekdot disebut sebagai sebuah 'Treblekusen'. Selain itu, tentu saja, mereka juga berkesempatan terus memperpanjang laju tidak terkalahkan -- sampai-sampai kini dijuluki 'Bayer Neverlusen' alias tidak pernah kalah.
Laga sisa Bayer Leverkusen
12 Mei vs Bochum (Bundesliga)
18 Mei vs Augsburg (Bundesliga)
22 Mei vs Atalanta (final Europa League)
25 Mei vs FC Kaiserslautern (final DFB-Pokal)
Artikel ini telah tayang di detikSport dengan judul 'Bayer Neverlusen' dan 4 Laga Pamungkas
(krs/orb)