Timnas Mesir memiliki cara khusus untuk 'buang sial' di Piala Afrika 2023. Meski lolos ke babak 16 besar, namun Timnas Mesir belum sekalipun meraih kemenangan.
Laju Timnas Mesir sendiri memang tak mulus. Selama di fase grup, Timnas Mesir hanya meraih hasil imbang dari 3 laga di grup B.
Baca juga: Seriusnya Cedera Mo Salah |
'Kesialan' Timnas Mesir tak hanya meraih hasil imbang saja. Mesir yang harus melakoni laga melawan Republik Demokratik Kongo pada babak 16 besar harus melakukan perjalanan dari Abidjan ke San Pedro yang rencananya berlangsung pada Senin (29/1) pukul 03.00 WIB.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun sebagaimana dilansir dari detikSport, perjalanan ke lokasi berlangsungnya laga tak berjalan mulus. Penerbangan mereka molor dan tertunda selama satu jam pada Jumat lalu.
Mesir juga diganggu dengan cedera selama turnamen. Bintang mereka Mohamed Salah dan kiper Mohamed El Shenawy menepi. Kemudian gelandang Emam Ashour yang bermalam di RS akibat cedera.
Rentetan kesialan yang menimpa Mesir ini membuat mereka melakukan aksi amal dengan menyembelih sapi. Juru bicara Timnas Mesir Mohamed Morad menuturkan, Federasi Sepakbola Mesir (EFA) telah menyembelih seekor sapi pada Kamis (25/1) lalu. Dagingnya lalu dibagikan ke orang-orang yang membutuhkan di Kairo.
Baca juga: Reaksi Liverpool soal Komentar Pelatih Mesir |
Langkah seperti ini ternyata bukan pertama kali. Pada Piala Afrika 2008 lalu, Mesir juga melakukan hal serupa hingga akhirnya menjadi juara usai mengalahkan Kamerun.
Artikel ini sudah tayang di detikSport, baca selengkapnya di sini
(dir/dir)