4 Laga yang Bikin Messi Punya Status Anyar

Soccer Update

4 Laga yang Bikin Messi Punya Status Anyar

Tim detikSport - detikJabar
Senin, 07 Agu 2023 20:45 WIB
Inter Miami forward Lionel Messi celebrates a score during penalty kicks in the teams Leagues Cup soccer match against FC Dallas on Sunday, Aug. 6, 2023, in Frisco, Texas. (AP Photo/LM Otero)
Lionel Messi. (Foto: AP/LM Otero)
Jakarta -

Lionel Messi sudah memulai petualangannya bareng Inter Miami di MLS. Bahkan hanya dalam empat laga saja, Messi sudah punya status anyar.

Messi sendiri dalam penampilan keempatnya bersama Inter Miami, menandainya dengan torehan dua gol ke gawang FC Dallas di ajang Leagues Cup.

Dua gol Messi tersebut membantu Inter Miami memaksakan hasil seri 4-4 sehingga laga harus dituntaskan lewat adu penalti. Dengan Messi jadi eksekutor pertama adu penalti, Inter Miami mengalahkan FC Dallas 5-3.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dikutip dari detiksport, dengan tambahan dua gol dari Messi, tentu saja tidak termasuk golnya di babak adu penalti, sudah tujuh gol dibuatnya dengan seragam Inter Miami. Padahal Messi baru main empat kali untuk klub Major League Soccer (MLS) tersebut!

Sebelum ini, Messi menandai debutnya bersama Inter Miami lewat gol tendangan ke gawang Cruz Azul. Setelah itu megabintang asal Argentina tersebut masing-masing mencetak dua gol ke gawang Atlanta United dan Orlando City.

ADVERTISEMENT

Dua gol kembali dicetak Lionel Messi dalam penampilan paling anyarnya bersama Inter Miami ketika melawan FC Dallas. Ketujuh gol mantang bintang Barcelona dan PSG itu dicetak seluruhnya di ajang Leagues Cup.

League Cup sendiri adalah turnamen yang melibatkan klub-klub dari Major League Soccer AS dan Liga MX-nya Meksiko. Sejauh ini Messi belum debut di ajang MLS, dengan Inter Miami baru akan main lagi di ajang itu pada 20 Agustus.

Dengan torehan 7 gol dari empat penampilannya bersama Inter Miami sejauh ini, Messi punya status anyar. Ia sudah menjadi top skor klub tersebut pada musim 2023/2024.

Namun, Lionel Messi tidak sendirian menyandang predikat tersebut. Sebelumnya Inter Miami juga sudah punya sosok Josef Martinez yang juga sama-sama sudah mencetak 7 gol sejauh ini.

Satu hal besar yang membedakan adalah jumlah penampilan di antara Josef Martinez dan Lionel Messi. Dalam catatan TransferMarkt, Martinez sudah main 29 kali musim ini (1.897 menit). Jauh lebih banyak ketimbang Messi yang baru main empat kali untuk Inter Miami, dalam durasi yang baru mencapai 294 menit.

Artikel ini telah tayang di detikSport dengan judul Messi Cuma Butuh 4 Laga untuk Jadi Top Skor Inter Miami Musim Ini

(orb/orb)


Hide Ads