Persib Bandung bakal melakoni laga tandang melawan Persis Solo pada pekan ketujuh Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Selasa (8/8/2023). Persib punya tradisi buruk kala melawan Persis, yaitu selalu kebobolan lebih dulu.
Persib selalu menang dengan Laskar Sambernyawa dalam dua pertemuan pada musim 2022/2023. Namun, Laskar Sambernyawa selalu berhasil mencetak gol ke gawang Maung Bandung.
Hasilnya, pada pertemuan putaran pertama musim lalu, Persib menang 2-1 atas Persis di Stadion Sultan Agungn, 18 Desember 2022.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Irfan Bachdim berhasil membobol gawang Persib pada menit ke-55. Gol Irfan Bachdim itu tercipta melalui aksi Abdu Lestahulu yang menusuk ke pertahanan Persib setelah mendapatkan umpan dari Matsumura. Kemudian, Abdu Lestahulu memberikan umpan terukur yang langsung dihajar oleh Bachdim melalui dadanya. Persis unggul 1-0.
Namun, Persib berhasil membalikkan keadaan melalui gol Ciro Alves dan Ezra Walian. Kedua penyerang Maung Bandung itu mencetak gol pada menit ke-67 dan 90+2.
Pada putaran kedua musim lalu, Persib memang menang dari Persis. Namun, Persis berhasil mencetak gol lebih dulu. Gol Persis dicetak Jaimerson pada menit ke-25.
Jaime mencetak gol spektakuler pada pada laga itu. Ia mengeksekusi tendangan bebas dan bola yang meluncur deras berhasil mengoyak gawang Persib.
Persib berhasil membalikkan keadaan dengan menang 3-1 atas Persis Solo pada laga yang digelar di Stadion Pakansari, 4 April 2023. Tiga gol Persib dicetak melalui brace David da Silva pada menit 45 dan 62. Kemudian, satu gol milik Frets butuan pada menit 79.
Persib kini berada di posisi 12 dengan raihan tujuh poin dari enam laga. Sementara itu, Persis berada di posisi 14 klasemen sementara Liga 1 2023/2024. Persis mengemas enam poin, dari enam laga.
(sud/orb)