Soccer Update

Kante Bakal Main Bareng Benzema di Al Ittihad, Dibayar Rp 1,6 T

Tim detikSport - detikJabar
Kamis, 15 Jun 2023 02:31 WIB
N'Golo Kante (Foto: Chelsea FC via Getty Images/Chris Lee - Chelsea FC).
Jakarta -

N'Golo Kante dikabarkan dikabarkan bakal menandatangani kontrak dengan Al Ittihad. Dia bakal bermain bareng dengan rekan senegaranya Karim Benzema.

Hal itu diinformasikan oleh Guru Transfer, Fabrizio Romano seperti dilansir dari detikSport. Melalui unggahan di media sosial pribadinya, Fabrizio menjelaskan Kante sudah menandatangani kontrak persetujuan gabung ke Al Ittihad.

"Kante akan main di Arab Saudi musim depan, bergabung dengan Al Ittihad dengan status bebas transfer. Langkah pertama, sudah selesai dilakukan tes medis," jelasnya seperti dilansir dari Mirror.

Dia menyebut, Kante bakal dikontrak selama dua musim. Pemain berusia 32 tahun itu akan menerima bayaran sebesar 100 juta Euro atau setara Rp1,6 triliun per musim.

"Kante akan gabung bersama Benzema di Al Ittihad," ujar Fabrizio.

Al Ittihad sebelumnya sudah dapatkan Karim Benzema, setelah kontrak sang striker habis di Real Madrid. Untuk N'Golo Kante situasinya juga sama, Kante habis kontraknya di Chelsea pada musim panas ini.

Kante cukup sukses selama bermain di Inggris. Kante cicipi dua titel juara Liga Inggris bersama Leicester City dan Chelsea.

Artikel ini sudah tayang di detikSport, baca selengkapnya di sini.




(mso/mso)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork