Persija Kudeta Persib dari Puncak Klasemen Liga 1

Persija Kudeta Persib dari Puncak Klasemen Liga 1

Tim detikSport - detikJabar
Jumat, 03 Feb 2023 18:51 WIB
Persija Kudeta Persib dari Puncak Klasemen Liga 1
Persija Jakarta (Foto: detikcom/Rifkianto Nugroho)
Jakarta -

Persaingan di papan atas klasemen Liga 1 2022/2023 semakin seru. Dua tim bergantian saling mengkudeta posisi puncak klasemen. Dua tim itu adalah Persib Bandung dan Persija Jakarta.

Persib yang berada di puncak harus rela posisinya direbut Persija. Itu setelah Persija meraih poin penuh di laga pekan ke-22. Persija mampu menang atas RANS Nusantara FC dengan skor 3-1.

Dengan kemenangan ini, tim Ibu Kota mengemas 44 poin dari 22 pertandingan dan menggeser Persib ke posisi kedua yang punya 42 poin dari 20 pertandingan. Persib sendiri baru akan bertanding pada Minggu (5/2/2023) besok menghadapi PSS Sleman.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Persib juga bisa turun ke posisi ketiga jika PSM Makassar mampu menang atas Arema FC. Sebab, PSM punya koleksi 41 poin. Laga PSM vs Arema digelar pada Sabtu (4/2/2023).

Dilansir dari detikSport, Persija membuka keunggulan atas RANS Nusantara lewat penalti Yusuf Helal setelah Aji Kusuma dilanggar Hamdan Zamzani di dalam kotak penalti pada menit ke-27.

ADVERTISEMENT

Persija menggandakan keunggulan pada menit ke-37. Tendangan Yusuf Helal bisa ditepis oleh Wawan, bola rebound dikuasai Riko Simanjuntak. Umpan terukur dikirim Riko, diselesaikan dengan jitu oleh Rio Fahmi.

RANS memperkecil kedudukan pada menit-menit akhir babak pertama. Hansamu Yama melanggar Makan Konate di muka kotak penalti. Mitsuru Maruoka mencetak gol dengan tendangan bebas langsung.

Babak kedua berjalan, Persija terus mendominasi RANS. Gol ketiga lahir untuk Persija pada menit ke-72, via penalti Ondrej Kudela. Sebelumnya, Yanis Mbombo, pemain RANS melakukan hand ball saat menjadi pagar hidup.

Pada sisa pertandingan tak ada gol tambahan, Persija memastikan kemenangan kesembilan di kandang dengan menaklukkan RANS.

Artikel ini telah tayang di detikSport. Baca selengkapnya di sini.

(bba/iqk)


Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads