Persaingan pemuncak klasemen sementara Liga 1 2022/2023 semakin memanas. Setelah sempat berada di posisi paling atas, Persib harus tergusur kembali oleh Persija Jakarta di puncak klasemen.
Sebelum putaran ke-21 berlangsung hari ini, Minggu (29/1/2023), Persib berada di posisi pertama klasemen Liga 1 dengan torehan 39 poin usai mengalahkan Borneo FC. Namun, keunggulan Maung Bandung tak bertahan lama setelah Persija mampu mengandaskan perlawanan Persikabo 1973 dengan skor tipis 1-0.
Keunggulan Persija lahir melalui gol Abdulla Yusuf Helal via titik putih pada menit ke-62. Dengan kemenangan tersebut, Persija menggusur posisi Persib Bandung di puncak klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan raihan 41 poin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada pertandingan lainnya, Madura United yang juga berpeluang menggusur Persib di posisi kedua harus mengubur misinya saat ini. Pasalnya, Laskar Sape Kerrab kalah oleh Persebaya Surabaya dengan skor 0-2.
Dalam laga bertajuk Derby Suramadu itu, Madura United ditundukkan Bajul Ijo melalui gol Leo Lelis pada menit ke-52 dan Ahmad Nufiandani pada menit ke-86. Usai laga ini, Madura United berkutat di posisi keempat klasemen sementara dengan torehan 36 poin.
Saat ini, pesaing terdekat Persib Bandung adalah PSM Makassar. Tim berjuluk Juku Eja, itu akan menjamu RANS Nusantara pada Senin (30/1/2023) pukul 15.00 WIB.
Jika berhasil mengantongi tiga poin, PSM akan merangsek ke posisi kedua menggeser Persib dengan raihan poin yang sama dengan Persija yaitu 41. Namun PSM bisa menyodok ke peringkat pertama jika skor akhir melawan RANS Nusantara tercipta dengan besar dan mengalahkan selisih gol milik Persija.
Sedangkan Persib akan berlaga pada Selasa (31/1/2023). Persib akan bertanding di kandang PSIS Semarang yang kini masih tertahan di posisi kedelapan dengan raihan 26 poin.
Laga ini akan menjadi ujian selanjutnya untuk Luis Milla. Pasalnya, Milla sudah menorehkan 12 laga bersama Persib tanpa kekalahan.
Sementara di kubu Laskar Mahesa Jenar, laga ini menjadi pembuktian mereka untuk melanjutkan tren positifnya. Sebab, pada dua laga sebelumnya PSIS Semarang menang.
Kembali ke Persib, meski kini tergusur dari puncak klasemen sementara, Maung Bandung masih memiliki satu laga tunda melawan Bhayangkara Solo FC. Jadi, menarik untuk ditunggu bagaimana Persib memanfaatkan keunggulan tersebut untuk menjaga peluang keluar sebagai juara liga.
(ral/orb)