Joao Felix yang Makin Meredup

Soccer Update

Joao Felix yang Makin Meredup

Tim detikSport - detikJabar
Minggu, 16 Okt 2022 09:27 WIB
Joao Felix second striker of Atletico de Madrid and Portugal during the La Liga Santander match between Getafe CF and Atletico de Madrid at Coliseum Alfonso Perez on August 15, 2022 in Getafe, Spain. (Photo by Jose Breton/Pics Action/NurPhoto via Getty Images)
Joao Felix (Foto: Jose Breton/Pics Action/NurPhoto via Getty Images)
Jakarta -

Penampilan Joao Felix bersama Atletico Madrid terus mendapat sorotan. Di musim keempatnya, Felix belum bisa menampilkan performa konsisten.

Dilansir detikSport, di musim 2022/2023, Felix jadi pilihan kesekian dari lini depan Atletico setelah Alvaro Morata, Antoine Griezmann, Angel Correa, dan Matheus Cunha.

Selain itu Felix dikabarkan berselisih dengan manajer Atletico Diego Simeone. Namun pelatih asal Argentina itu membantah meminggirkan Felix karena urusan pribadi dan murni urusan strategi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Padahal Felix butuh jam terbang demi menjaga kansnya tampil di Piala Dunia 2022. Tapi, kenyataan tak sesuai harapan ketika Felix baru bermain 11 kali, tujuh di antaranya jadi starter dan hanya bikin tiga assist.

Performa inilah yang membuat Simeone tidak puas dan akhirnya memarkir Felix. Pada tiga pertandingan terakhirnya, Felix bahkan cuma bermain sekitar 10-15 menit.

ADVERTISEMENT

"Tim ini sangat bagus dan semua terlihat di lapangan. Manajer memilih pemain terbaik dari hasil melihat penampilan di lapangan. Apakah Anda berpikir saya mem-bully Joao? Tidak ada pelatih yang melakukan itu," ujar Simeon yang dikutip ESPN.

"Ketika dia mulai berlatih dengan baik, bekerja keras, mampu mengembalikan ketajamannya yang kami butuhkan, maka dia akan main," Simeone menambahkan.

"Tapi selama saya di sini, semua soal performa. Itulah mengapa pemain lain yang tampil. Yang pasti jika dia tampil bagus, maka dia akan main kok."

Felix didatangkan Atletico dari Benfica pada 2019 lalu dengan banderol mahal 129 juta euro.


Artikel ini telah tayang di detikSport dengan judul Joax Felix, Nasibmu Kini...

(iqk/iqk)


Hide Ads