Undian kualifikasi Euro 2024 sudah digelar di Frankfurt, Jerman pada Minggu (9/10/2022). Simak hasilnya!
Dikutip dari detikSport, dari 55 negara anggota UEFA, 53 di antaranya akan melewati fase kualifikasi untuk lolos ke perempat final.
Baca juga: Buruknya Mental Juventus! |
Dalam perhelatan Euro 2024, Jerman sudah dipastikan lolos langsung karena berstatus tuan rumah. Sedangkan Rusia dipastikan absen karena disanksi FIFA gegara invasi ke Ukraina.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berdasarkan hasil undian, Italia sang juara bertahan masuk ke grup C bersama Inggris. Kedua negara tersebut sebelumnya berduel di final Euro 2020.
Selanjutnya, Makedonia Utara juga masuk ke grup ini. Makedonia Utara merupakan negara yang menggagalkan Italia ke Piala Dunia 2022.
Di Grup B, Belanda satu grup dengan Prancis. Sedangkan Spanyol di Grup A akan menghadapi timnya Erling Haaland, Norwegia.
Kualifikasi Euro 2024 akan digelar pada Maret 2023 - Maret 2024. Dua tim terbaik dari tiap grup akan lolos langsung ke putaran final.
Berikut ini hasil drawing Kualifikasi Euro 2024
Group A: Spanyol, Skotlandia, Norwegia, Georgia, Siprus
Group B: Belanda, Prancis, Republik Irlandia, Yunani, Gibraltar
Group C: Italia, Inggris, Ukraina, Makedonia Utara, Malta
Group D: Kroasia, Wales, Armenia, Turki, Latvia
Group E: Polandia, Republik Ceko, Albania, Kepulauan Faroe, Moldova
Group F: Belgia, Austria, Swedia, Azerbaijan, Estonia
Group G: Hongaria, Serbia, Montenegro, Bulgaria, Lithuania
Group H: Denmark, Finlandia, Slovenia, Kazakhstan, Irlandia Utara, San Marino
Group I: Swiss, Israel, Rumania, Kosovo, Belarusia, Andorra
Group J: Portugal, Bosnia, Islandia, Luksemburg, Slovakia, Liechtenstein
Lihat juga video 'Pujian Presiden Italia untuk Penampilan Donnarumma di Euro 2020':
Artikel ini telah tayang di detikSport dengan judul Hasil Drawing Kualifikasi Euro 2024: Italia Segrup dengan Inggris
(orb/orb)