HT Persib Vs PSS: Bermain Ekstra Waspada Hasilkan Skor Kacamata

Piala Presiden 2022

HT Persib Vs PSS: Bermain Ekstra Waspada Hasilkan Skor Kacamata

Bima Bagaskara - detikJabar
Jumat, 01 Jul 2022 21:30 WIB
Persib Bandung vs PSS Sleman di perempatfinal Piala Presiden 2022
Persib Bandung vs PSS Sleman di perempatfinal Piala Presiden 2022 (Foto: Bima Bagaskara/detikJabar)
Bandung -

Babak perempatfinal Piala Presiden 2022 mempertemukan tuan rumah Persib Bandung kontra PSS Sleman. Laga ini digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (1/7/2022) malam.

Kedua tim mempunyai misi yang sama di laga ini yaitu lolos ke semifinal. Pertandingan perempat final ini digelar dengan format satu pertandingan atau single match.

Persib Bandung tampil tidak dengan kekuatan penuh. Lima pemain inti mereka David da Silva, Ciro Alves, Nick Kuipers, Victor Igbonefo dan Beckham Putra absen karena cedera dan akumulasi kartu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara PSS tampil dengan penyerang tunggal. Boaz Solossa didapuk jadi pemain yang menjalankan tugas tersebut.

Persib sendiri mendominasi jalannya babak pertama dengan catatan penguasaan bola 61 berbanding 39. Di babak pertama ini skor masih sama kuat 0-0.

ADVERTISEMENT

Jalannya pertandingan:

Peluang pertama didapat PSS di menit 9. Muhammad Rifky melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Untungnya Fitrul berhasil menepis sehingga bola hanya membentur mistar.

Setelah itu hampir tidak ada peluang sama sekali yang diciptakan kedua tim. Baik Persib maupun PSS bermain sangat hati-hati. Rapatnya barisan pertahanan kedua tim membuat aliran bola juga dominan sampai di lini tengah.

Peluang kembali didapat PSS di menit 30. memanfaatkan kesalahan di lini tengah Persib, Ze Valente membawa bola hingga kedepan kotak penalti. Ia mencoba melepaskan tendangan. Untungnya Achamd Jufrianto mampu memblok tendangan tersebut.

Persib baru bisa menciptakan peluang di menit 37. Kerjasama yang dibangun dari sisi kanan antara Febri Hariyadi, Marc Klok dan Henhen mampu menghasilkan celah di lini pertahanan PSS. Sayang tendangan Febri dari luar kotak penalti belum menemui sasaran.

PSS sebenarnya mampu mencetak gol di menit 42. Menerima umpan dari sisi kanan, Boaz Solossa berhasil menyundul bola yang bersarang ke gawang Fitrul Dwi Rustapa. Sayang Boaz sudah lebih dulu offside. Gol tersebut akhirnya dianulir wasit.

Di menit akhir pertandingan, PSS kembali mendapat peluang lewat sepakan keras Wahyu Sukarta pada menit 45. Namun tendangannya melenceng jauh di kanan gawang Fitrul.

Hingga peluit berakhirnya babak pertama dibunyikan, tak ada lagi peluang yang didapat kedua tim. Skor pun masih 0-0.

Susunan pemain:

Persib Bandung:
Fitrul Dwi Rustapa (K), Achmad Jufriyanto (C), Rachmat Irianto, David Rumakiek, Henhen Herdiana, Abdul Aziz, Febri Hariyadi, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Ezra Walian, Frets Butuan

PSS Sleman:
M Ridwan (K), Marckho Sandi, Bagus Nirwanto, Syaiful Ramadhan, Muhammad Rifky, Dedi Gusmawan, Manda Cingi, Irkham Zahrul, Wahyu Sukarta, Jose Pedro, Boaz Salosa.

(bba/yum)


Hide Ads