Calon Wali Kota Bandung nomor urut 1 Dandan Riza Wardana sudah legowo dengan hasil Pilkada Kota Bandung 2024. Meski belum ada pengumuman resmi dari KPU Kota Bandung, dari hasil quick count suara Dandan Riza Wardana dan Arif Wijaya ada diurutan empat dari tiga paslon lain.
Informasi itu disampaikan melalui media sosial (medsos) resminya yakni Instagram @dandanrizawardana. Dandan juga memposting kolase foro yang berisikan dirinya saat berkampanye dan dekat dengan masyarakat Kota Bandung.
"Hatur Nuhun, Bandungku Tercinta. Bandung, kau kota yang melahirkan asa, Hari ini, kami melangkah dengan hati penuh rasa. Terima kasih tak terhingga, Untuk setiap dukungan, doa, dan cinta," kata Dandan dalam postingannya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Masih dalam postingannya, Dandan juga menghaturkan terimakasih kepada seluruh pendukung, keluarga dan sahabat yang mendukungnya.
"Untuk keluarga besar, para sahabat partai, relawan sejati, yang tiada henti berdiri di garis depan hari demi hari. Untuk warga Bandung yang telah percaya, Memilih dengan hati, meski hasilnya belum sempurna. Perjuangan ini bukan akhir, tapi awal perjalanan, karena cinta untuk Bandung tak akan pudar oleh keadaan," ucap Dandan.
"Kita adalah keluarga besar yang tak gentar, Bersama membangun kota ini, walau tak lagi di atas mimbar. Bandungku, tetaplah asri, indah, dan bersinar, Meski kami tak memimpin, cita-cita takkan pudar. Hatur nuhun kanggo sadayana, Hiji rasa, hiji tujuan: Bandung anu langkung mulya (Bandung yang lebih mulia)," tambah Dandan.
Sebelumnya saat diwawancarai detikJabar, Rabu (27/11) lalu, Dandan juga berterima kasih kepada warga Kota Bandung yang sudah mencoblos dan mengambil bagian dalam pesta demokrasi ini.
Dandan juga menyebut, siapapun yang akan menjadi wali kota, calon yang dipilih masyarakat itu adalah yang terbaik.
"Karena ini menentukan arah kebijakan daripada pemerintah kota dan provinsi, siapapun yang terpilih, itu yang terbaik untuk Kota Bandung," pungkasnya.
Dari hasil survei Charta Politika pasangan Farhan-Erwin unggul dengan angka 44,24%. Sementara di urutan kedua ada pasangan Haru Suandharu-Dhani Wirianata dengan 36,70%.
Adapun pasangan lain yakni Arfi Rafnialdi-Yena Iskandar Ma'soem memperoleh angka 11,88% serta Dandan Riza Wardana-Arif Wijaya dengan 7,18%.
(wip/yum)