KPU Ciamis Godok Skema Debat Pilbup untuk Calon Tunggal

Jawa Barat

Kenali Kandidat

KPU Ciamis Godok Skema Debat Pilbup untuk Calon Tunggal

Dadang Hermansyah - detikJabar
Sabtu, 26 Okt 2024 01:00 WIB
KPU Ciamis umumkan hanya ada satu bakal pasangan calon yang mendaftar untuk mengikuti perhelatan Pilbup Ciamis.
KPU Ciamis umumkan hanya ada satu bakal pasangan calon yang mendaftar untuk mengikuti perhelatan Pilbup Ciamis. (Foto: Dadang Hermansyah/detikJabar)
Ciamis -

KPU Kabupaten Ciamis masih menggodok skema dan mekanisme debat kandidat untuk calon tunggal di Pilbup Ciamis. Hal itu dilakukan supaya debat kandidat berjalan tidak monoton.

Selain itu KPU Ciamis juga belum memutuskan waktu dan lokasi pelaksanaan debat kandidat Pilbup Ciamis. Mengingat dari rencana awal dijadwalkan 10 November 2024 di Gedung Islamic Center namun terkendala karena lokasinya sudah dipakai sebulan penuh acara lain.

"Untuk rakor awal sudah dilaksanakan. Rencananya akan dilaksanakan 10 November di Islamic Center. Tapi informasinya IC sudah digunakan sampai akhir November. Makanya kami harus membahas lagi. Opsi lainnya di Auditorium Unigal atau Gedung Kesenian," ujar Ketua KPU Ciamis Oong Ramdani, Jumat (25/10/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Oong menjelaskan skema debat untuk calon tunggal hanya pendalaman visi misi. Pasangan calon di atas panggung menyampaikan visi dan misi, kemudian digali dengan dipandu oleh panelis.

"Ada pertanyaan dan pendalamannya seperti apa. Kemudian si calon menyampaikan terkait visi-misi dan program kerja," jelasnya.

ADVERTISEMENT

Panelis yang dihadirkan dari berbagai profesi sebanyak 3 sampai 5 orang. Seperti akademisi, praktisi dan profesi lainnya yang berkaitan. "Di rakor awal kita tentukan panelis itu 3 sampai 4 orang," ungkapnya.

Kabupaten Ciamis untuk pertama kalinya dalam kontestasi Pilkada satu pasang calon, sehingga menjadi perhatian semua. Untuk itu, KPU Ciamis tidak buru-buru melakukan debat kandidat, tapi harus mempersiapkan pola debat dan hal lainnya turut diperhatikan.

"Nanti difinalisasi. Memohon masukan dan input juga dari tim perumus kemudian dari panelis, skemanya seperti apa. Harapan saya, ketika satu pasang calon pertama kali ini harus sukses dengan skema yang ditentukan di debat nanti. Karena memang ini banyak pertanyaan," tegasnya.

Oong juga menjelaskan akan kerja sama dengan tim menentukan skema terbaik, meski di aturan sudah ada. Menentukan jawaban calon berapa menit hingga menentukan sesi lainnya supaya berjalan tidak monoton.

"Perlu diperhatikan juga, kan hanya ada satu pasangan calon, jadi mungkin lebih banyak berdiri, memaparkan lebih lama karena tidak ada pasangan calon lain. Kasian juga si calon lama berdiri karena tidak bergantian. Jadi teknis ini diatur agar jangan sampai si calon kelelahan, monoton dan lainnya," jelasnya.

Oong pun menegaskan debat kandidat di Pilkada Ciamis hanya digelar sekali. Bahkan beberapa daerah yang calonnya lebih dari satu pasang, debat kandidatnya hanya dilaksanakan sekali.

(yum/yum)

Agenda Pilkada 2024

Peraturan KPU 2/2024 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024
2024
22 September 2024
Penetapan Pasangan Calon
25 September 2024- 23 November 2024
Pelaksanaan Kampanye
27 November 2024
Pelaksanaan Pemungutan Suara
27 November 2024 - 16 Desember 2024
Penghitungan Suara dan Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara

Hide Ads