Yuzu Bomb, Sajian Cokelat Unik untuk Perayaan Natal

Yuzu Bomb, Sajian Cokelat Unik untuk Perayaan Natal

Tya Eka Yulianti - detikJabar
Sabtu, 24 Des 2022 19:56 WIB
Christmas Nikkei Dinner di Monomono Bar & Social Dining, The Gaia Hotel Bandung.
Yuzu Bomb, sajian cokelat yang unik dan abstrak untuk perayaan Natal (Foto: Tya Eka Yulianti/detikJabar)
Bandung -

Perayaan Natal 2022 disambut dengan suka cita oleh umat nasrani di dunia. Berbagai persiapan telah dilakukan mulai dari hiasan hingga sajian spesial. Berkumpul bersama keluarga atau sahabat menyantap hidangan mewah tentu tawaran yang menarik.

Monomono Bar & Social Dining, The Gaia Hotel Bandung, pada 24 dan 25 Desember menawarkan Christmas Nikkei Dinner yang akan dihidangkan khusus oleh Chef Juan Jara. Ada 6 set menu istimewa yang akan disajikan.

Christmas Nikkei Dinner di Monomono Bar & Social Dining, The Gaia Hotel Bandung.Christmas Nikkei Dinner di Monomono Bar & Social Dining, The Gaia Hotel Bandung. Foto: Tya Eka Yulianti

Mulai dari Yellowfin Tuna Tartar, Foei Gras Nigiri, Turkey Roulade, Australian Grass-fed Beef Strip Steak yang memiliki cita rasa istimewa, cocok untuk perayaan Natal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Set menu ini disiapkan untuk dinner malam Natal yang spesial,"

Ditutup dengan dessert unik yakni Yuzu Bomb, yakni olehan cokelat yang dipadu dengan yuzu cream dan bermacam buah beri. Unik, karena penyajian dessert ini bak lukisan abstrak.

ADVERTISEMENT

Cokelat berbentuk mangkuk akan dipecahkan kemudian dihias dengan cream yuzu, aneka buah beri (strawberry, blueberry, raspberry). Tak ketinggalan saus yuzu dan saus strawbeery yang membuat lukisan Yuzu Bomb makin abstrak.

"Rasanya unik, manis cokelat berpadu saus dan buah. Enak pokoknya. Yang bikin menarik tuh penyajiannya, kaya lukisan abstrak," ujar Karina pengunjung Monomono Bar & Social Dining.

Makan malam syahdu akan semakin terasa dengan iringan live music sepanjang makan malam. Kamu bisa menikmati Christmas Nikkei Dinner dengan harga IDR 595,000 nett / orang.




(tya/tey)


Hide Ads