Bantu Warga Terimbas BBM, RM di Majalengka Gratiskan Makanan

Bantu Warga Terimbas BBM, RM di Majalengka Gratiskan Makanan

Erick Disy Darmawan - detikJabar
Selasa, 06 Sep 2022 12:26 WIB
Rumah Makan Cak Nuv jajakan makanan dan minuman gratis bagi warga yang membutuhkan
Rumah Makan Cak Nuv jajakan makanan dan minuman gratis bagi warga yang membutuhkan (Foto: Erick Disy Darmawan/detikJabar)
Majalengka -

Sebagian besar masyarakat di Tanah Air kondisi ekonominya kelimpungan imbas kenaikan harga BBM bersubsidi. Pengeluaran isi dompet bertambah akibat kebijakan tersebut.

Prihatin dengan kondisi tersebut, salah satu rumah makan di Kabupaten Majalengka rela berbagi makanan secara gratis. Adalah Rumah Makan Bebek Cak Nuv, aksi terpujinya itu dilakukan demi meringankan beban masyarakat yang kini tengah terdampak.

Ahmad Nuvi Maulidina (37), pemilik rumah makan bebek khas Madura itu mengatakan, setiap harinya selalu menyediakan 50-100 porsi nasi gratis.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nasi gratis ini dimulai dari jam 2 sampai habis. Berlaku setiap hari," kata Cak Nuv sapaan akrab Nuvi kepada detikJabar, Selasa (6/9/2022).

Rumah Makan Cak Nuv jajakan makanan dan minuman gratis bagi warga yang membutuhkanRumah Makan Cak Nuv jajakan makanan dan minuman gratis bagi warga yang membutuhkan Foto: Erick Disy Darmawan/detikJabar

Nasi gratis ini disajikan ala prasmanan, siapapun bisa mengisi perut di rumah makan Cak Nuv ini. Setiap harinya, menu makanan di sini selalu berganti-ganti, agar tidak bosan.

ADVERTISEMENT

"Menu ganti-ganti, kadang ayam, bebek, kadang nasi goreng, tergantung ada bahan di sini. Siapapun yang membutuhkan boleh. Kalau mayoritas yang datang Ojol," ujar pria yang juga pegawai Kejaksaan Negeri Majalengka itu.

Rumah makan dengan konsep sedekah ini, sudah berlangsung selama satu tahun. Namun awalnya hanya beberapa kalangan saja yang bisa menikmati makanan gratis.

"Ini sudah satu tahun. Dulunya gratis untuk anak yatim, mahasiswa, pelajar. Ya sekarang kebutuhan ekonomi sedang sulit, kami persilahkan untuk siapapun yang membutuhkan," ucap dia.

Salah satu pengemudi ojek online (Ojol), Dede Hendrik (40) yang tengah melahap nasi gratis di rumah makan bebek Cak Nuv merasa terbantu dengan adanya program tersebut. Terlebih di tengah kenaikan harga BBM.

"Pertama saya ucapkan terimakasih kepada pemilik rumah makan Cak Nuv. Saya sebagai Ojol sangat terbantu sekali dengan adanya makan gratis di sini," kata Dede.

"Apalagi di tengah kenaikan BBM saat ini sangat terbantu sekali, biasanya harus keluar uang Rp 10-15 ribu buat makan, sekarang bisa dipakai buat nutupin beli BBM," ujar dia menambahkan.

Dede berharap program makan gratis ini bisa menjadi inspirasi bagi masyarakat yang mempunyai ekonomi lebih. Agar masyarakat yang tengah kesulitan ekonomi terbantu.

"Harapannya ini bisa jadi contoh bagi para tauladan yang lain. Atau ayo lah kasih donatur Cak Nuv biar programnya terus berlanjut," ucap dia.

Warung Makan Cak Nuv

Cak Nuv mendirikan usahanya ini pada tahun 2021 atau tepatnya saat awal pandemi COVID-19. Di sini setiap harinya buka dari pukul 10.00 WIB sampai 21.00 WIB.

Rumah makan bebek Cak Nuv saat ini sudah memiliki dua cabang, yakni di kawasan Bundaran Munjul dan di gerai kasungka food atau tepatnya di taman Majalengka Bagja Raharja.

Menu andalan di rumah makan ini adalah nasi bebek Madura tentunya. Daging empuk ditambah sambal lava hitam yang gurih, jadi alasan salah satu menu primadona pengunjung.

Cak Nuv adalah satu-satunya yang menawarkan bebek Madura di Majalengka. Makan nasi bebek di sini lumayan tidak terlalu menguras isi dompet, pengunjung cukup mengeluarkan Rp 25-30 ribu per porsi.

"Kalau pakai nasi harganya Rp 25-30 ribu per porsi. Kalau tanpa nasi Rp 22-27 ribu per porsi. Itu tergantung ukuran, ada yang kecil, sedang dan besar," kata Nuvi.

"Terus ada juga nasi pedesaan entok, itu harganya Rp 30 ribu per porsi, tanpa nasi cuma Rp 27 ribu," ujar dia menambahkan.

Selain menu nasi bebek dan entok, di sini juga tersedia berbagai macam menu makanan lainnya. "Enggak cuma bebek dan entok, di sini juga ada menu daging ayam, ikan beunteur, nasi ati ampela, nasi goreng dan menu lainnya," ucap dia.

(yum/yum)


Hide Ads