Sinopsis American Murder: Gabby Petito, Dokumenter Pembunuhan Vlogger

Sinopsis American Murder: Gabby Petito, Dokumenter Pembunuhan Vlogger

Nur Khansa Ranawati - detikJabar
Kamis, 27 Feb 2025 14:05 WIB
Gabby Petito
Gabby Petito (Foto: Istimewa/netflix.com)
Bandung -

Bagi penggemar serial dokumenter kriminal, tayangan yang satu ini bisa jadi pilihan untuk ditonton di akhir pekan. Netflix baru saja merilis dokumenter anyar bertitel American Murder: Gabby Petito.

Serial ini diangkat dari kasus viral tetang hilangnya travel vlogger asal Amerika Serikat yang sempat menghebohkan jagat maya di 2021, yakni Gabrielle "Gabby" Petito. Dokumenter yang terdiri dari tiga episode ini mendalami kembali perjalanan hidup Gabby dan hubungannya dengan tunangannya, Brian Laundrie, serta berbagai peristiwa yang mengarah pada hilangnya Gabby di pertengahan 2021.

Sinopsis Dokumenter American Murder: Gabby Petito

Tragedi hilangnya Gabby diceritakan dimulai pada Juli 2021, saat Gabby dan Brian memulai perjalanan lintas negara di Amerika Serikat menggunakan mobil karavan. Namun, di balik tampilan kehidupan yang tampak sempurna di media sosial, hubungan mereka ternyata penuh dengan ketegangan dan konflik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hal ini terungkap dalam sebuah insiden pada 12 Agustus 2021, ketika polisi di Moab, Utah, menanggapi laporan kekerasan domestik antara pasangan tersebut. Meskipun Gabby terlihat emosional dan menangis dalam rekaman kamera polisi, tidak ada tindakan hukum yang diambil saat itu.

Pada akhir Agustus 2021, komunikasi Gabby dengan keluarganya terputus. Brian kembali ke rumah orang tuanya di Florida pada 1 September, mengendarai van milik Gabby, namun tanpa kehadiran Gabby. Hal ini sontak memunculkan pertanyaan dari seluruh pihak.

ADVERTISEMENT

Keluarga Gabby pun kemudian melaporka hilangnya Gabby pada 11 September. Hal tersebut mmicu penyelidikan nasional yang masif mengingat kasus ini juga banyak menjadi sorotan nasional maupun internasional.

Sayangnya, pada 19 September, jenazah Gabby ditemukan di Hutan Nasional Bridger-Teton, Wyoming. Hasil otopsi mengungkap bahwa penyebab kematiannya adalah strangulasi, dan kasus ini diklasifikasikan sebagai pembunuhan.

Setelah Gabby dilaporkan hilang, Brian menolak bekerja sama dengan pihak berwenang dan kemudian menghilang pada pertengahan September. Pencarian terhadap Brian berakhir pada Oktober 2021, dengan sejumlah hal mengejutkan yang ditemukan oleh kepolisian.

Kontroversi Penggunaan AI

Disutradarai oleh Julia Willoughby Nason dan Michael Gasparro, "American Murder: Gabby Petito" menawarkan perspektif kasus dari pihak terdekat Gabby. Narasi kasus dibangun melalui wawancara eksklusif dengan keluarga dan teman-teman Gabby, serta rekaman yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya.

Serial ini juga menyoroti dinamika hubungan antara Gabby dan Brian, mengungkap tanda-tanda peringatan kekerasan dalam hubungan yang mungkin tidak terlihat di permukaan. Selain itu, dokumenter ini juga menampilkan rekaman dari kamera polisi yang menangani insiden kekerasan domestik antara pasangan tersebut.

Namun, dokumenter ini juga tidak lepas dari konrtoversi. Salah satu hal yang memicu perdebatan adalah penggunaan AI untuk mereplikasi suara Gabby dalam narasi dokumenter ini. Meskipun sudah disetujui keluarga Gabby, namun bayak penonton yang menilai hal tersebut tidak etis.

Secara umum, serial dokumenter ini tidak hanya menceritakan kronologi peristiwa, tetapi juga mengajak penonton untuk memahami 'redflag' atau tanda-tanda peringatan dalam hubungan yang berpotensi berbahaya.

Demikian ulasan singkat mengenai seri dokumenter Netflix terbaru, yakni American Murder: Gabby Petito. Semoga dapat menjadi referensi bagi Anda sebelum menontonnya.




(tya/tey)


Hide Ads